12. UCAPAN NATAL?

29 5 0
                                    

Bismilah ...

_Mungkin tidak lama lagi, akan terdengar, akan terpampang tulisan yang dibaca " Merry Christmas ", yang artinya Selamat Hari Natal. Dan biasanya, momen ini disandingkan dengan ucapan " Happy New Year ", yang artinya Selamat Tahun Baru._

_Sebagian orang menganggap ucapan semacam itu tidaklah bermasalah, apalagi yang yang berpendapat demikian adalah mereka orang-orang kafir._

_Namun hal ini menjadi masalah yang besar, ketika seorang muslim mengucapakan ucapan selamat terhadap perayaan orang-orang kafir._

*Dan ada juga sebagian di antara kaum muslimin, berpendapat nyeleneh sebagaimana pendapatnya orang-orang kafir.*

*Dengan alasan toleransi dalam beragama!?
Toleransi beragama bukanlah seperti kesabaran yang tidak ada batasnya. Namun toleransi beragama dijunjung tinggi oleh syari'at, asal di dalamnya tidak terdapat penyelisihan syari'at.*

*Bentuk toleransi bisa juga bentuknya adalah membiarkan saja mereka berhari raya tanpa turut serta dalam acara mereka, termasuk tidak perlu ada ucapan selamat.*

*Islam mengajarkan kemuliaan dan akhlak-akhlak terpuji. Tidak hanya perlakuan baik terhadap sesama muslim, namun juga kepada orang kafir.*

*Bahkan seorang muslim dianjurkan berbuat baik kepada orang-orang kafir, selama orang-orang kafir tidak memerangi kaum muslimin.*

_▶ Allah Ta'ala berfirman,_

ﻻ ﻳَﻨْﻬَﺎﻛُﻢُ ﺍﻟﻠَّﻪُ ﻋَﻦِ ﺍﻟَّﺬِﻳﻦَ ﻟَﻢْ ﻳُﻘَﺎﺗِﻠُﻮﻛُﻢْ ﻓِﻲ ﺍﻟﺪِّﻳﻦِ ﻭَﻟَﻢْ ﻳُﺨْﺮِﺟُﻮﻛُﻢ ﻣِّﻦ ﺩِﻳَﺎﺭِﻛُﻢْ ﺃَﻥ ﺗَﺒَﺮُّﻭﻫُﻢْ ﻭَﺗُﻘْﺴِﻄُﻮﺍ ﺇِﻟَﻴْﻬِﻢْ ﺇِﻥَّ ﺍﻟﻠَّﻪَ ﻳُﺤِﺐُّ ﺍﻟْﻤُﻘْﺴِﻄِﻴﻦَ
*_" Allah tiada melarang kamu untuk berbuat baik dan berlaku adil terhadap orang-orang yang tiada memerangimu karena agama dan tidak (pula) mengusir kamu dari negerimu. Sesungguhnya Allah menyukai orang-orang yang berlaku adil."_*
📚 _(QS. Al Mumtahanah: 8)_

*Namun hal ini dimanfaatkan oleh sebagian orang untuk menggeneralisir sikap baik yang harus dilakukan oleh seorang muslim kepada orang-orang kafir.*

*Sebagian orang menganggap bahwa mengucapkan ucapan selamat hari natal adalah suatu bentuk perbuatan baik kepada orang-orang nashrani.*

*Namun patut dibedakan antara berbuat baik (ihsan) kepada orang kafir dengan bersikap loyal (wala) kepada orang kafir.*
.
👉🏼 *Alasan Terlarangnya Ucapan Selamat Natal & Tahun Baru :*
.
*1⃣. Bukanlah Perayaan Kaum Muslimin*
.
*Nabi shallallahu 'alaihi wa sallam telah menjelaskan bahwa perayaan bagi kaum muslimin hanya ada 2, yaitu hari 'Idul fitri dan hari 'Idul Adha.*

▶ _Anas bin Malik radhiyallahu 'anhu berkata :_ *_"Ketika Nabi shallallahu 'alaihi wa sallam datang ke Madinah, penduduk Madinah memiliki dua hari raya untuk bersenang-senang dan bermain-main di masa jahiliyah. Maka beliau berkata : Aku datang kepada kalian dan kalian mempunyai dua hari raya di masa Jahiliyah yang kalian isi dengan bermain-main. Allah telah mengganti keduanya dengan yang lebih baik bagi kalian, yaitu hari raya kurban ('Idul Adha) dan hari raya 'Idul Fitri"_*
📚 _(HR. Ahmad, shahih)._

_Sebagai muslim yang ta'at, cukuplah petunjuk Nabi -shallallahu 'alaihi wa sallam- menjadi sebaik-baik petunjuk._
.
*2⃣. Menyetujui Kekufuran Orang-orang yang Merayakan Natal*
.
*Ketika ketika mengucapkan selamat atas sesuatu, pada hakekatnya kita memberikan suatu ucapan penghargaan.*

*Misalnya ucapan selamat kepada teman yang telah lulus dari kuliahnya saat di wisuda.*

*Nah, begitu juga dengan seorang yang muslim mengucapkan selamat natal kepada seorang nashrani.*

MENUJU JANNAHTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang