Happy reading's
Jangan lupa lagunya didengarkan🔊🔊
🐥🐥🐥
Beberapa tahun kemudian...
"Abang bangun udah siang, Masyaa Allah mau sekolah tidak kamu itu?"
"Iya ummi, abang udah bangun. Sebentar lagi abang turun"
"Jangan lupa bangunin adek"
"Adek, bangun. Mau sekolah gak?"
"Adek udah bangun abang,masih make kerudung. Abang turun duluan"
"Yelah yelah"
Sembari menunggu anak anaknya bersiap. Aisyah menyiapkan makanan di meja makan. Fikri sudah duduk menemani aisyah menyiapkan sarapan.
"Pagi umi dan abi"ucap Afnan
Oh iya, perkenalkan Putra pertama dari aisyah dan fikri yaitu Afnan Ghaffar Lais artinya Wajah tampan yang berseri-seri, pemaaf serta pemberani
"Pagi abang,ayok duduk sarapan dulu. Adek udah dibangunin kan?ucap ais
"Udah kok umi, bentar lagi si kebo turun"
"Adek bukan kebo ya abang"ucap Afsheen
Putri kedua dari aisyah dan fikri yaitu Afsheen Casilda Fadiyah yang berarti Wanita pemberani yang bersinar seperti bintang dilangit yang terlindung.
Afnan menginjak bangku sekolah kelas 11 dan Afsheen kelas 10. Mereka satu sekolahan tetapi seperti bukan kakak adik. Afnan yang terkenal dengan ketampanan serta keshalihannya. Berbanding terbalik dengan Afsheen, ia gadis cantik jago berantem tak lupa juga ia shalehah.
"Sudah-sudah kalian jangan berantem, ayok sarapan abis itu berangkat kesekolah nanti terlambat"akhirnya sang abi bersuara
"Adek nanti berangkat sama abi, hari ini hari pertama adek sekolah kan?"ucap fikri
"Iya bi"
"Kenapa adek gak berangkat sama abang aja sih dek, biar abi gak bolak balik. Udah tau kantor abi gak searah sama sekolah"ucap sang abang
"No No No, adek gak mau. Nanti adek terkenal kaya abang"
"Ya gak papa dong, malah bagus dong banyak penggemarnya"
"Sudah, sudah kalian ini malah berantem. Sudah ayok adek berangkat sama abi"
"Abang langsung berangkat jangan mampir mampir"
"Siap abi"
"Umi, adek berangkat dulu ya. Assalamualaikum"ucap Afsheen sembari mencium tangan aisyah
"Abang juga berangkat umi, Assalamualaikum" ucap Afnan ia melakukan kegiatan sama seperti adiknya yaitu mencium tangan aisyah serta mencium pipi sang umi.
Aisyah mengantarkan sampai depan pintu.
Aisyah begitu bersyukur sampai detik ini ia masih bisa menikmati kebahagiaan yang tak pernah terbayangkan sebelumnya. Takdir Allah itu memang indah. Setiap perjalanan hidup yang ia lalui, serta kisah cinta yang pernah ia lewati di masa lalu.
Kadang kita memandang segala sesuatu itu buruk padahal dalam keburukan itu terdapat banyak kebaikan didalamnya.Panca Indra dan perasaan diri tidak akan sanggup melihat hal serupa itu kecuali mata hati yang telah mendapat petunjuk yang terang benderang sehingga diri dapat selalu diberi kesabaran dalam menyingkap hikmah di balik adanya sesuatu yang buruk. Ternyata benar, Apa yang menurut manusia terbaik belum tentu terbaik Menurut-Nya. Tetapi, apa yang Menurut-Nya terbaik sudah pasti terbaik untuk Hamba-Nya.
Seperti Firman Allah: Boleh jadi kamu membenci sesuatu, padahal ia amat baik bagimu, dan boleh jadi (pula) kamu menyukai sesuatu, padahal ia amat buruk bagimu; Allah mengetahui, sedang kamu tidak mengetahui (Albaqarah : 216).
💜💜💜
"Teruntuk kak fikri. Terimakasih untuk semua yang telah mas beri untuk ku serta anak-anak. Terimakasih sudah menemani mengarungi perahu bahtera rumah tangga yang In Syaa Allah sampai Jannah-Nya. Tak henti-hentinya aku bersyukur karna Allah sudah mempertemukan ku dengan dirimu. Sosok yang sangat ku sayang karna Allah, sosok penyayang dan tidak gampang tersulut emosi ketika ego ku sedang memuncak. Aku hanya manusia biasa yang Allah hadirkan sebagai pelengkap tulang rusukmu. Yang hanya menemanimu, menguatkanmu serta tetap berada disisimu ketika seluruh dunia membencimu.
Ana uhibukka" Aisyah"Teruntuk humairah. Kakak sangat bersyukur telah dipersatukan oleh dirimu. Gadis yang begitu teramat cantik nan sholehah. Gadis yang begitu dilihat mata terasa sangat menyejukkan. Biarkan lah kamu menjadi matahari untuk kakak. Karena matahari selalu tak pernah ingkar janji untuk meninggalkan bumi. Cukup kamu menjadi penerang hidup kakak. Terimakasih sayang tetap bersedia disini menemani lika-liku kehidupan bersamaku dan anak-anak" Fikri
💜💜💜
Yeay akhirnyaa tamat juga cerita jtmt🥰🥰
Maaf banget udah ngebuat kalian penasaran endingnya gimanaaa☹️ Maaf juga baru nongol jugaa hihi. Terimakasih kepada kalian pembaca setia jtmt yang tetap menanti cerita ini (ceilah berharap amat sih thor) Ya ampun gak kerasa udah mau setahun jtmt gak upload yaa. Maaf yaa kalian☹️☹️Aku mau sedikit cerita gak papa ya, jadi cerita ini tu sebagian real dan ada juga yang fiksi. Terus sekarang, tokoh yang ada dicerita ini udah pada sibuk dengan kegiatan masing-masing. Jadi diriku susah untuk bertemu dengan mereka ☹️☹️
Oh iyaaa, aku punya ceritaa baru. Kalian bisa mampir lapak aku satunya. Masih proses penulisan.
💌💌💌💌💌
Jangan lupa vote dan Comment💜
💞Salam manis dari author💞
KAMU SEDANG MEMBACA
Jodoh Tak Mungkin Tertukar
RandomGimana jadinya jika saling mencintai tapi tidak berjodoh? . . Itulah yang dirasakan ilham dan aisyah. Saling mencintai namun takdir Allah membuat mereka harus menerima segala keputusan yang sudah Allah berikan. . . . Takdir Allah itu memang indah...