'007

404 55 2
                                    

~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~

Saturday
7:30 A.M

Pagi ini seperti biasanya, mereka tengah menikmati sarapan bersama. Rasanya sudah seperti keluarga kecil, dengan posisi June sebagai ayah, Rosé sebagai ibu, dan tentunya Lily sebagai anak-nya. Namun, rasanya itu terlalu jauh untuk dibilang seperti itu. Mengingat Rose yang masih berstatus sebagai pelajar SMA.

"Rosé" panggil June, saat mereka telah selesai menghabiskan sarapan pagi ini.

"Iya mas, ada apa?" sahut Rosé tanpa menoleh ke arah June, karena ia tengah membereskan piring dan langsung mencucinya.

"Nanti malam kamu ikut ya" pinta June.

"Hah? kemana mas?" tanya Rosé.

"Acara nikahan ketua basket waktu SMA"

"Loh, aku gak kenal mas. Aku gak usah ikut aja, gak apa-apa kok" tolak Rosé.

"Ya kan nanti mas kenalin. Sekalian bantuin mas buat jagain Lily di sana"

"Mas mau kenalin aku sebagai apa? sebagai orang asing yang mas temuin malem-malem? udah deh mas, mending gak usah. Daripada nantinya aku bikin mas bingung jawab apa dan bikin mas malu"

"Ya udah, mas gak akan maksa kamu kok kalau kamu emang gak mau!" ucap June dingin.

Rosé yang sudah selesai mencuci piring langsung membalikkan badannya dan melihat June yang melangkah pergi dengan tampang yang mungkin bisa dibilang ia kecewa. Rosé merasa bersalah dengan ajakan June yang ia tolak. Rasanya ia seperti tak tahu diri. Seharusnya dirinya mengiyakan saja ajakan June.

"Bunda.. ayah kayaknya sedih denger bunda nolak pergi nemenin ayah" ucap Lily yang masih duduk di kursi makan.

"Sepertinya iya. Lalu bunda harus apa?" tanya Rosé menghampiri Lily dan mengelus pipi gadis itu.

"Apa bunda beneran gak mau nemenin ayah?" Rosé menggelengkan kepalanya.

"Sebenernya bunda mau kok nemenin ayah, cuma bunda takut untuk perginya"

"Kalau gitu, malam ini bunda harus dandan yang cantik dan bunda kejutkan ayah"

"Mmm.. okay, no problem. But, don't tell him, if I'll come with him"

"Okay, semuanya aman" jawab Lily membulatkan tangannya membentuk huruf 'O'.

"Good girl. Kalau gitu, pagi ini mau temenin bunda siram bunga gak?" tawar Rosé yang diangguki Lily.

"Let's go" Rosé menggandeng tangan Lily menuju halaman depan rumah untuk menyiram beberapa tanaman.

~~~

Saturday
5:30 P.M

Rosé baru saja keluar dari kamar mandi dan tubuhnya kini hanya berbalut bathrobe. Ia langsung melangkah menuju lemari, untuk melihat pakaian yang pantas untuk ia kenakan malam ini.

15 menit ia lewatkan hanya untuk memilih dress mana yang akan ia kenakan. Akhirnya pilihannya jatuh pada short dress berwarna maroon. Tak berpikir panjang lagi, dress itu langsung ia kenakan.

*imagine*

*imagine*

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.
[✔]For Once In My Life |June x Rosé|Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang