Prince of Mask~20

706 93 5
                                    

Musim semi adalah musim yang paling Sojung sukai, dimana tidak terlalu panas dan tidak terlalu dingin.

Namun sering berjalan waktu musim itu akan segera berubah. Apakah manusia pun sama? Seperti dirinya akankah kehidupannya berubah?

Jika Sojung melihat mereka berjalan dengan keluarga yang lengkap entah mengapa hati kecilnya memberontak.

Iri?

Tentu saja, Sojung mengakui itu. Namun ia hanya ingin mereka yang mencari Sojung. Sojung sudah terbiasa sendiri, bagaimanapun ia tak ingin membuat hatinya berubah.

Pukul 18:00, Sojung kini tengah duduk sebuah cafe dimana ia sedang menunggu seseorang.

Seseorang di masa lalu yang menjadi Ibu Panti Asuhan dimana ia tinggal di sana. Sudah lama Sojung tidak mengunjunginya bahkan bertemu.

Namun Sojung tidak mengabaikan mereka. Setiap akhir bulan atau awal, bahkan pertengahan bulan, Sojung mengirimkan sejumlah uang untuk adik-adiknya di sana.

Bukan tidak ingin ia mengunjungi mereka, hanya saja keadaan Sojung belum setabil, ia merasa malu bertemu dengan mereka.

Entah mengapa, Ibu panti asuhan menghubungi nya dengan tergesa-gesa dan ingin bertemu dengannya. Awalnya Sojung menolak, biarkan saja dia menemui nya. Tapi Ibu Panti Asuhan sangat bersikukuh untuk menemuinya, dengan alasan agar tidak menggangu pekerjaan, biarkan dia datang kepadanya.

Dengan terpaksa, Sojung memberikan persetujuan, dan berjanji akan bertemu dengan dirinya di cafe yang tepatnya di pertengahan kota Seoul.

Tring...

Pintu cafe terbuka dan menampilkan seorang wanita berusia sekitar 40 tahun datang sambil tersenyum kearahnya.

Langsung saja Sojung menyambut tangannya dan menarik kursi agar ia duduk.

"Sudah lama Sayang..." ucapnya.

"Maafkan aku Bu.." sesal Sojung.

"Tidak apa-apa, Ibu mengerti itu" jawabnya.

"Pesan sesuatu! Ibu pasti sangat lelah" ujar Sojung.

"Tidak, Ibu hanya sebentar di sini Sayang" jawab nya.

"Kenapa seperti itu? Perjalanan dari kota Seoul ke Daegu cukup di bilang sangat melelahkan, sebaiknya menginap lah di sini!" jelas Sojung.

"Tidak..." tolaknya dengan tulis.

"Mengapa anda tidak berubah!" keluh Sojung.

"Itu berlaku untuk mu juga Sayang" balasnya.

"Baiklah, aku akan ikut mengantarkan mu" ujar Sojung.

"Jangan, Ibu bersama seseorang di sini" jawbanya.

"Seseorang? Siapa?" tanya Sojung penasaran.

"Itu adalah seorang Pelayan investor yang memenuhi kebutuhan rumah indah" jelasnya.

"Baiklah..." jawab Sojung lega.

Di tidak seharusnya mencampuri urusan Ibu Panti Asuhan nya, dia sekarang tidak tinggal di sana lagi. Ia percaya Ibu nya ini sangat teliti dengan seseorang.

"Sojung-ah.." panggil nya.

"Katakan!" jawab Sojung.

"Carilah orang tua mu, mereka masih hidup!" jelasnya.

Deg...

Entah Sojung harus merasa bahagia atau sedih. Mengapa sangat mendadak sekali? Baru saja Sojung memikirkan tentang mereka.

Prince Of Mask [End] ☑️Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang