Taehyun menghela nafas dalam. Ini sudah lewat 1 minggu pernikahannya namun rutinitas mereka tak jauh berbeda.
Bahkan, Beomgyu nampak lebih cuek dari pertama bertemu.
Apakah dia masih belum mencintaiku? batin Taehyun.
"Selamat pagi tuan." Sebuah suara mengintrupsi Taehyun.
Taehyun menoleh. "Ah, pagi juga Dahyun-ssi," sapa Taehyun.
Orang itu, Kim Dahyun. Membungkuk hormat dan kembali ke tempat jaganya.
Kim Dahyun adalah bodyguard kepercayaan Beomgyu yang ia utus untuk mengawasi Taehyun selama Beomgyu tidak ada.
Lihat, Taehyun seperti seorang tahanan sekarang.
"Dia posesif dan overprotective, apakah sifat itu termasuk cinta?!" rengutnya kesal.
"Anda dipanggil Tuan Choi Beomgyu untuk sarapan." Dahyun datang memanggil Taehyun.
Taehyun mengangguk dan membenarkan tata piyamanya. Sebenarnya tata piyama Taehyun baik-baik saja, Taehyun hanya tergerak untuk menurunkan kerah piyama; berharap suaminya tergoda.
Yah bukan apa-apa sih, hanya saja Taehyun ingin merasakan apa itu malam pertama.
Namun malam pertama yang ia rasakan hanya ucapan selamat malam dan punggung lebar Beomgyu yang menghadap wajahnya.
Tak terlihat seperti sepasang suami-suami. Tidak aesthetic.
"Pagi," sapa Taehyun asal pada Beomgyu yang tengah duduk sembari menatapnya tajam.
"Apa apaan dengan kerah piyama itu?" tanya Beomgyu mengintimidasi.
Taehyun menghela nafas. "Ini?" tunjuknya.
Beomgyu masih tak bergeming dan menatap datar Taehyun.
"Ini hanya merosot sebentar, biarkan saja." Taehyun mengibaskan tangannya.
Beomgyu masih tak mengalihkan atensi dan menggebrak meja.
BRAK!
"Apakah begitu sifat seorang pasangan membantah suaminya?" tanya Beomgyu sinis.
Taehyun menggigit bibirnya, oh astaga. Beomgyu orang kelewat posesif, ia tahu kalau Beomgyu berniat agar maid atau bodyguard tak melihat tubuhnya barang sedikit pun.
Tapi ayolah, ini hanya sejengkal dan tak terlalu terlihat.
"Naikkan itu atau aku akan menghukum dirimu," ucap Beomgyu.
Taehyun menyeringai dan tambah menyingkap kerah piyama itu. "Lakukan," ucapnya.
Namun Beomgyu memejamkan matanya dan kembali duduk dengan tenang. "Benarkan itu atau aku akan menceraikan dirimu."
Sontak Taehyun kembali menata piyamanya dengan rapi. "Sudah," ucapnya ketus.
Beomgyu mengangguk dan menggigit steaknya.
Taehyun menusuk daging steak dengan ganas. Oh lihat, bahkan Beomgyu tak menaati peraturan yang ia buat sendiri.
Apa-apaan dengan kemeja yang tak terkancing itu?!
"Kau mau kemana? Hyung?" tanya Taehyun.
Beomgyu melirik sekilas. "Aku ada collab dengan produser lain, namanya Adora."
Taehyun hendak memotong namun Beomgyu sudah menambahkan kalimat lagi.
"Tenang saja, dia sudah menikah, diam di rumah dan jadilah pasangan yang baik. Kau tidak boleh keluar gerbang tanpa seizinku," ucap Beomgyu.

KAMU SEDANG MEMBACA
Marry You ✓
RomanceSecara mengejutkan, manajer menyebalkan itu tiba-tiba menjadi suami Taehyun. [Sequel dari Manajer Choi] top: beom bott: tae ⚠️ obsessive behaviour, mature scene, murder ©2020, sauceiopath