Jungkook mengetuk pintu kamar seorang pria yang tengah membersihkan benda kesayangannya, dehaman mempersilahkan masuk mengiringi langkah pertama ketika masuk ke dalam kamar Yoongi. Jungkook yang mengenakan pakaian serba hitam duduk di seberang sofa sembari meletakkan beberapa lembar foto perempuan keatas meja, sedangkan Yoongi tidak peduli sama sekali.
"Apa kau akan menikahi dia juga?" Tanya Yoongi dengan senyum mengejek.
"Oh, tidak Hyung. Ini calon untukmu." Balasnya memberikan senyuman lebih mengejek lagi. "Aku masih setia dengan So Won Nuna."
"Ck. Aku tidak tertarik--"
"Dia putri Raja Kang." Potong Jungkook menghentikan kegiatan Yoongi membersihkan pistol kesayangannya.
"Apa maksudmu? Taehyung merubah jenis kelaminnya?"
Jungkook menyandarkan bahunya di sofa melipat kedua tangan. "Sudah aku bilang beri aku waktu untuk mencari informasi lebih, tapi kau tidak sabar dan Taehyung lepas dari tanganmu."
"Dia anak kandung Kang Dae, namanya Kang Sora. Dia sengaja menyembunyikan Sora sejak kecil dari publik karena takut anaknya akan mengenal pria dan mengajaknya menikah, Kang Dae tidak ingin menyerahkan sebagian kekuasaannya pada pria yang akan menikah dengan Sora, dia memang serakah."
Yoongi mendengarkan dengan seksama juga tidak lagi melanjutkan pekerjaannya.
"Sora tinggal dengan pengasuh, dia juga tidak tinggal di kawasan kerajaan tapi dia mendapatkan fasilitas mewah di apartemen milik keluarga Park."
"Apa dia tahu jika dia anak Kang Dae?" Yoongi mulai tertarik dengan pembahasan Jungkook.
"Ya."
"Dia juga tahu maksud ayahnya menjauhkan dari keluarga kerajaan dengan alasan keselamatannya banyak orang jahat yang mengincarnya. Sora akan kembali ke kerajaan jika diizinkan, entah itu hanya untuk bertemu keluarganya saja, Taehyung juga menginap di apartemen Sora sepulang dari kejadian kelab malam itu. Dia adik Sora."
Jungkook bangkit dari duduknya lalu mengarah ke kulkas berwarna hitam dan mengambil sekotak susu dari sana, meminumnya santai tanpa peduli jika Yoongi masih menantikan informasi yang dia dapat.
"Sora akan di jodohkan dengan pangeran dari Thailand yang memiliki jumlah kekayaan jauh lebih besar dari kerajaan Kang. Satu hal penting lainnya, kerajaan sekarang mulai goyah karena semakin majunya peradaban modern, kekuasaan negara mulai berpindah ke pemerintahan sebab negara ini bukan lagi negara kerajaan, itu sebabnya aku mengerti kenapa Seokjin Hyung menunggu waktu yang tepat untuk menghancurkan keluarga kerajaan."
"Kau yakin dengan informasi yang kau dapat?"
"Aku mencari tahu sendiri hal ini aku bisa menjamin keasliannya. Kau bisa lihat data yang aku dapat di kertas itu." Lanjutnya sembari mengangkat dagunya menunjuk kertas-kertas yang tertimpa foto anak dari Kang Dae.
Yoongi meraih asal kertas yang ada di atas meja, dia membaca sebuah kertas yang tertera hasil kecocokan DNA Kang Dae dan Sora, akte kelahiran Sora juga kopian kartu pengenal Sora. Yoongi meraih sebuah foto yang menampilkan gambar keluarga mereka, matanya membulat sempurna saat melihat foto keluarga kerajaan yang sekarang disana ada Kang Dae, istri dan kedua anaknya.
Yoongi cukup terkejut dengan fakta kerajaan yang disampaikan oleh Jungkook, dia juga bingung bagaimana bisa Raja menyembunyikan seorang putri kandungnya hanya karena takut berbagi kekuasaan.
"Anak pemilik apartemen tempat Sora tinggal tertarik dengannya mengajak gadis itu menikah, tapi ditolak olehnya. Setelahnya dia pindah lalu membuka kedai kopi, dia tinggal di flat yang tidak jauh dari kedai kopinya. Sepertinya dia senang tinggal disana."
KAMU SEDANG MEMBACA
The King & The Boss
RomanceMin Yoongi atau biasa di panggil 'D' mempunyai satu tujuan dalam hidupnya, menjatuhkan Raja Kang dari tahta kerajaan. Suatu hari dia terpaksa mengganti rencana karena pertahanan kerajaan terlalu kuat, dia terpaksa memakai 'perasaan' agar bisa mengha...