Susah senang kita bersama✨
"Eh, gila ganteng banget sumpah, Ros!"
saat seorang cowok putih, tinggi, dan mancung lewat didepan kelas Rosa."Apaan sih, Sel? Begitu aja dibilang ganteng, biasa aja kale," sahut Rosa kepada Sella yang dari tadi melihat cowok itu.
"Tu mata atau batu? Cowok yang ganteng begitu Lo bilang biasa aja," sambung Sella.
"Dah ah males. Mending gue jalan ke kantin, Lo mau ikut gak?" ujar Rosa lalu diikuti oleh Sella dibelakangnya.
Saat mereka berjalan kearah kantin, Rosa tiba-tiba terjatuh karena kesandung batu. Ada banyak orang yang melihat dan mentertawakan Rosa. Lutut dan kepala Rosa kini memar bahkan terluka.
"Sial, malu banget gue. Bantuin dong Sel, jangan cuma lihat lihat aja, sakit tau!" ketus Rosa merasa kesakitan.
Sella pun menolong Rosa dan membawa Rosa ke UKS. Saat di UKS, Sella meninggalkan Rosa sendiri, karena jam pelajaran sudah dimulai.
***
Usai sudah jam pelajaran, saatnya istirahat kedua. Sella beserta 2 orang temannya yaitu Zanna Kirania dan Clarissa Elvina menghampiri Rosa di UKS.Sesampainya di UKS, mereka melihat Rosa tidur di kasur yang telah disediakan di ruangan tersebut. Ia tertidur sangat lelap, mungkin karena dia memakan obat anti nyeri.
Zanna hendak membangunkan Rosa, tetapi Sella melarangnya. "Lah, kok gak boleh gue bangunin sih Sel?" cibir Zanna tidak merasa bersalah.
Zanna memang anak yang jahil, ia sangat senang menjahili temannya sekalipun temannya sedang sakit.
"Lo bego amat sih! Lo kan lihat si Rosa itu lagi tidur, kasihan dia. Lo gak kasihan apa sama Rosa?" ketus Sella penuh kekesalan.
"Tau lu Zan, suka banget lo ya jahilin temen Lo sendiri. Coba kalau Lo diposisi Rosa terus gue bangunin Lo dalam keadaan sakit. Pasti Lo marah kan? Lo kesel kan? Lo..." ucapan Clarissa terputus saat Zanna menutup mulutnya dengan sangat kuat.
"Berisik amat sih Lo Clarissa. Kayak emak emak dipasaran tau gak! Lo yang bilang gue supaya jangan ganggu Rosa tapi Lo sendiri yang ribut, dasar mulut Toa!" ketus Zanna memalingkan wajahnya dengan kesal.
"Dih apaan, bukan gue yang bilang supaya Lo jangan gangguin Rosa. Huu... sembarangan aja Lo," ucap Clarissa kembali.
"Loh! Loh! Kok kalian jadi pada ribut sih! Ntar si Rosa bangun goblok," ketus Sella.
Kring... Kring... Kring...
"Eh dah bel tu. Kuy ke kelas, hari inikan ada pelajaran Bu Anggraini. Nanti dia marah woi kalau kita telat 1 detik ke kelas," ajak Zanna
"Kuy!" ajak Sella dan Clarissa.
Mereka pun segera berlari menuju kelas. Untungnya mereka masuk ke kelas dengan tepat waktu, karena kalau tidak mereka bertiga akan dihukum oleh Bu Anggraini menghafal rumus Matematika sebanyak 2 halaman yang sudah disediakan Bu Anggraini untuk siswa yang masuk buku hitamnya.
"Huh-hah... Sesek bener dada gue anjir! Gara ga-gara Lo ni, Zan! Huh-hah..." ucap Clarissa terbata-bata.
"Lah kok gu–gue? Gue ju–juga sesek Riss..." balas Zanna dengan suara terbatah bantah juga.
"Hei! Ada masalah apa disitu? Kalau saya menjelaskan di depan mohon diperhatikan! Jangan ada yang main-main, nanti kalau ada pertanyaan kalian tidak bisa menjawabnya dengan bener. Apa kalian mau saya beri hukuman?" bentak Bu Anggraini kepada mereka.
"Mampus lu Ris," ucap Zanna berbisik.
"Lah? Lo juga kok," bisik Clarissa.Kebetulan Zanna duduk di depan Clarissa makanya mereka bisa dengan mudah berbicara.
Kini pelajaran telah usai, dan waktunya para siswa siswi berbahagia. Berbahagia karena waktunya untuk pulang.
Sebelum Sella, Zanna dan Clarissa pulang, mereka terlebih dahulu melihat sahabatnya yang terbaring di UKS.
"Ros, bangun Ros, udah pulang sekolah ni!" panggil Sella membangunkan Rosa.
"Mm... Eh kalian? Pada ngapain ke rumah Gue? Besok aja ya gue masih ngantuk, Huaaa," balasnya sambil menguap.Nyawa Rosa tidak sepenuhnya kembali. Dia bahkan tidak sadar kalau dia di ranjang UKS.
"Tempat tidur gue yang lembut nan empuk kok sekarang keras ya?" ucap Rosa saat menutup matanya."Gimana gak lembut nan empuk, Lo aja lagi di UKS Ros! Lo gak ingat, Lo tadi jatuh di depan kantin terus gue bawa deh ke UKS," ujar Sella.
"Yahahaha... Kerasukan kali dia, hahaha..." ucap Zanna dengan Suara melengkingnya sambil tertawa terbahak-bahak.
"Bentar bentar," ujar Rosa ingin berdiri.
"Aw... Sakit anjir, kaki gue sakit, kaki gue kenapa?" tanya Rosa."Ni anak budeg banget ya, tadi kan udah gue bilang, kaki Lo itu sakit karena Lo tadi jatuh di depan kantin, di depan semua orang," ucap Sella.
"Lah iya ya. Trus gue gimana dong mau bawa mobil ke rumah? Gk mungkin kan gue numpang sama kalian, sedangkan Lo sella pulang sama Clarissa naik motor. Kalau Lo Zanna naik gojek. Gue gak mau sendiri, temenin gue sampai gue dijemput Abang gue ya. Hehehe..." ujar Rosa dengan khawatir.
"Ya deh iya!" ucap Clarissa yang diikuti anggukan Sella dan Zanna.
"Yeay! Makacih cahabat cahabatnya Rosa. Hehehe..." kekehnya bahagia.Beberapa menit kemudian tidak ada satu orang pun lewat di jalan. Dengan sangat khawatir, Rosa mulai menelepon abangnya, mamanya juga papanya. Namun tak ada yang mengangkat telepon. Teman teman Rosa pun mulai khawatir karena hari sudah mulai menggelap. Mereka takut dicari orangtuanya masing masing.
"Ros, gimana dong, bokap gue nanti cariin gue. Apalagi kan bokap gue punya gejala penyakit jantung" ujar Clarissa khawatir.
"Iya ni Ros, nyokap bokap gue juga bentar lagi pulang nih dari rumah saudara gue," ucap Zanna .
"Sel, gimana dong?" tanya Clarissa kembali.
"Ros, kalau kami tinggal gimana? Soalnya kasihan bokap Clarissa nanti sakit gegara Clarissa pulang lama," ucap Sella."Hm... Ya udah deh temen temen, makasih yah udah temenin gue disini, yaa walaupun jemputan gue belum dateng. Kalian pulangnya hati hati ya, kalau dah sampai di rumah chat aku ya!" ucap Rosa.
"Oke, Sa. Kita pulang ya! Bye," serentak membalas.
Hallo para readers aku🤗
Tenang uwuwunya belum dipart ini
Dipart ini ceritanya masih santuy santuynya
Hehehe^_^Makasih buat kalian yang udah baca cerita pertama aku🙏
Mohon maaf typo bertebaran🙏
Mohon maaf jika nama,tempat,alur cerita yang hampir sama dengan cerita cerita lainnya🙏
Selalu semangati author ya🖤
Hehehe^_^#Rosa Agatha Beatrix
#Bryan Yatha
#Sella
#Zanna Kirania
#Clarissa ElvinaJangan lupa vote dan komen🙏
Tinggalkan votemu dan komenmu🙏itu bisa membuat author jadi lebih semangat lagi nerusin kisah Rose(and)Bryan🖤
O iya satu lagi,jangan lupa dishare juga ketemen temen kalian✨Segini dulu buat part ini see u in the next part👋
Diketik 1026 kata
KAMU SEDANG MEMBACA
Rosa(and)Bryan [ON GOING]
Novela Juvenil[⚠️BELUM DI REVISI! DI REVISI SETELAH TAMAT⚠️] [Follow Baru Baca] Rosa Agatha Beatrix, seorang remaja cantik pindahan dari SMA Cendrawasih yang jutek, cuek, namun baik hati. Remaja? Ya dia Remaja cantik yang sekarang duduk di Sekolah Menengah Atas t...