~18~

3.2K 186 0
                                    

"Pengantin baru ya nak ?" Tanya seorang bapak didepan akbar

"Iyah pak"jawab akbar pelan,ia berkali kali membenarkan letak kepala athira,yang sejak tadi tertidur

"Auranya masih kepancar aja"ujar bapak itu lagi
"Alhamdulillah,terimakasih pak"jawabnya lagi
"Saya senang sekali melihat pasangan muda yang sudah menikah"ucap bapak itu
"Alhamdulillah kami dipertemukan pak"kata akbar
"Dulu waktu masih muda saya terlalu mengejar dunia,hingga lupa kebahagiaan saya sendiri. Yah anggap saja saya hanya mengejar kesuksesan dunia"ujarnya
"Mengejar dunia saja memang tidak ada habisnya pak"kata akbar
"Benar sekali,sudah berumur terlewat saja baru sadar. Kan telat"ucapnya sambil tertawa kecil
"Tapi manusia hanya bisa berencana,untuk semua yang terjadi dalam hidup setiap manusia itu adalah kuasa sang Pencipta. Manusia bisa berdo'a dan berusaha"jawab akbar tersenyum
"Pikiran anak ini jauh kedepan yah ternyata"ucapnya ramah
"Hehe biasa saja pak"ucap akbar sungkan dan tersenyum
"Mungkin saat saya seumuran anak,saya belum berpikir sematang anak"ucapnya
"Kata pepatah 'terlambat itu lebih baik daripada tidak sama sekali' jadi setiap hari belajar itu tidaklah salah,pak"kata akbar
"Benar sekali nak, ngomong ngomong siapa nama anak ini ?"tanyanya
"Akbar pak"
"Oh akbar,panggil saja saya pak Mahmud"ucapnya
"Baik pak"balasnya tersenyum
"Saya pernah melihat anak sebelumnya,familiar sekali"kata pak mahmud
"Dimana pak ?" Tanya akbar
"Sebentar sebentar"pak mahmud sambil memejamkan matanya sejenak

"Masyaallah, ustad akbar anaknya kyai yang punya Pondok Pesantren itu kan. Dua minggu yang lalu saya datang dipondok langsung untuk mengikuti ceramah rutinan diundang abimu"ucap pak mahmud antusias sekali

"Betul pak,tapi mohon maaf saya belum kenal pak mahmud"ucapnya
"Gakpapa,pantes kok. Kita bertemu dengan banyak orang setiap hari,dan waktu itu juga saya tidak langsung bertegur sapa. Alhamdulillah hari ini kita dipertemukan"ucapnya
"Alhamdulillah,mungkin pak mahmud mau mampir kepondok ?"tanya akbar
"Haduh mohon maaf nak,saya belum bisa. Karena saya masih ada urusan,untuk waktu lain insyaallah saya usahakan"kata pak mahmud dengan sopan,meskipun jauh lebih muda akbar
"Baik pak,tidak apa apa. Semua orang punya kesibukan masing masing"jawabnya

"Abimu adalah orang yang hebat,masyaallah. Dia perantara yang baik yang Allah kirimkan untuk menuntun saya nak"ucapnya
"Alhamdulillah"
"Diumur 40 tahun saya baru belajar agama,baru mengertim dan kata mengerti itu tidak pantas sepertinya nak akbar. Masih buram pun melihat kehebatan sang pencipta aja sudah takjub,apalagi sudah benar benar paham dan lama menggeluti agama"ucapnya

"Memang orang yang paling beruntung itu bukan orang paling kaya didunia pak,tapi orang beriman yang dekat dengan Allah"ucapnya

"Benar sekali nak,dulu saya mengejar dunia. Jujur saja bukannya sombong,dan untuk apa sombong yah. Diluar sana juga banyak yg lebih besar gajinya. Tapi dulu pemasukan minimal 100juta/bulan. Itu ga dapet apa apa nak (ilmu akhirat),hanya uang saja. Uang tidak memberikan ketenagan"ucap pak mahmud

"Padahal kalau kita sadar,uang kekayaan dan kebahagian bisa menjadi ujian kita sendiri"kata akbar

"Iyah,kita bisa terlena dan lupa"

"Benar sekali,untuk menyeimbangkan dunia dan akhirat itu penting pak. Dan akan lebih baik jika condong pada akhirat.

Seperti firman Allah Swt :

“Barang siapa yang menghendaki keuntungan di akhirat akan Kami tambah keuntungan itu baginya dan barang siapa yang menghendaki keuntungan di dunia Kami berikan kepadanya sebagian dari keuntungan dunia dan tidak ada baginya suatu bahagia pun di akhirat.” 

(QS. Asy-Syura: 20) "

"Alangkah indahnya bertemu dan bisa dekat dengan orang yang pandai dalam agamanya"kata pak mahmud

"Iyah pak,diluaran sana pasti banyak orang baik dan sebaliknya"

"Benar sekali nak,dunia luar lebih tidak terjaga. Bahkan jujur saja jika ada kesempatan,nikmat sekali rasanya jika bisa tinggal ditanah suci"

"Bagi orang yang mampu bisa saja kesana pak,tapi semua orang kan tidak bisa memenuhi mimpinya. Dimanapun tempatnya asal hatinya ingin dekat dengan Allah pasti rasanya sangat indah"

"Bukannya tinggal dilingkungan orang baik itu berdampak baik juga untuk kita ?"tanya pak mahmud
"Bisa berdampak baik,tapi tergantung orang itu sendiri"
"Kenapa bisa seperti itu nak akbar ?"
"Sebaik baiknya tempat,disana juga ada orang yang tidak baik. Dan seburuk buruknya tempat,disana pasti ada orang baik"ucapnya

"Mohon maaf nak,saya tidak paham. Bisa diberikan permisalan ?"

"Sebaik baiknya tempat,disana juga ada orang yang tidak baik.
Contohnya masjid,tempat umat muslim beribadah kepada Allah. Banyak kasus kan orang kehilangan sandal dimasjid atau orang mencuri kotak amal masjid"kaya akbar tersenyum

"Loh iyah benar yah"kata pak mahmud tersenyum mulai paham

"Dan seburuk buruknya tempat,disana pasti ada orang baik. Ambil saja contoh club malam,tempat minum minuman keras yang haram,wanita wanita pekerja disana. Bukan berarti mereka semua buruk,siapa tau ada titik dihatinya untuk bertaubat dan Allah berikan hidayah"ucapnya

"Masyaallah benar sekali,saya tidak terpikirkan"
"Saya banya bertemu orang pak,tingkat ujian orang beda beda.
Ada yang diuji melalui orang tuanya,anaknya,saudaranya,kekayaan, kesehatan dan lain lain"

"Banyak belajar yah nak akbar"
"Benar pak,setiap menemui orang baru ada pelajaran baru disana"

"Sebenarnya apa kunci bahagia itu menurut nak akbar ?"tanya pak mahmud tersenyum dan dibalasan senyuman juga oleh akbar

"Bahagia itu banyak macamnya,misalkan bersyukur atas nikmat Allah yang tidak bisa kita hitung. Dengan bersyukur kita akan bahagia"

"Benar itu,saya masih harus banyak belajar"
"Saya juga harus banyak belajar"
"Ada rekomendasi buku yang baik untuk orang yang baru belajar untuk bapak ?"tanya pak mahmud
"Buku semua baik,apalagi yang ditulis ulama besar. Dirumah ada koleksi saya sendiri,nanti biar saya kirim ke bapak yah"
"Waduh ga usah nak"
"Gakpapa pak,nanti bapak kasih tau alamat rumah bapak saja"
"Bagaimana kalau ada kesempatam kepondok saja nak ?"tanyanya
"Baik,terserah bapak saja"
"Terimakasi loh nak akbar"
"Sama sama pak"

Senyum lebar dari pria 40tahunan itu mengembang lebar,sorot matanya bahagia.

🔜
Jangan lupa vote🌞

Kau Dan Aku - [Marriage] (Pindah Ke Fizzonovel)Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang