David karyawan teladan. Meja kerjanya selalu bersih, terlalu bersih bahkan. Hanya ada stapler, tempat pensil dan komputer. Dia selalu percaya bahwa itu mewakili efisiensinya, dan menunjukkan siapa dirinya. Juga kepakarannya dalam sistem Continuum. Dia adalah tenaga ahli perusahaan. Tentunya itu menjamin keamanan kerja.
Dia baru saja melihat orang lain 'dilepaskan' karena efisiensi, tapi dia tahu dia aman, sampai dia mencoba masuk ke komputernya:
LOGIN GAGAL. SYSTEM DOWN.
Lalu Martha dari HR mengetuk, kepalanya muncul dari balik pintu.
"David, bisakah kamu ke ruangan saya sebentar?"
Bandung, 12 November 2017
YOU ARE READING
Gosip di Internet
General Fiction(On Going) Kumpulan fiksi kilat kurang dari 200 kata. Umumnya sekitar 100 kata. Biarpun hanya 100 kata, tapi butuh kecerdasan untuk mencernanya. Kalau kamu cerdas, buktikan dengan membaca kisah-kisah dalam buku ini.