Donghae membuka matanya ketika pagi tiba. Ditolehkannya kepalanya untuk melihat apakah anaknya sudah bangun atau masih tertidur, tapi ia terkejut saat melihat Jeno tak lagi berada di sisinya. Yang berbaring di sisinya hanyalah Eunhyuk yang sedang menatapnya dengan pandangan penuh pertanyaan.
“Kenapa kau disini?” tanya Eunhyuk.
“Entah, aku tidak ingat,” sahut Donghae yang tak ingin menjelaskan fakta bahwa semalam ia datang untuk menjenguk Eunhyuk.
“Dimana Jeno?”
“Aku tidak tahu.”
“Dad! Mom!” terdengar suara Jeno dari luar kamar. “Bisa kesini sebentar?”
Donghae turun dari tempat tidur setelah mendengar permintaan anaknya. Namun saat ia melangkah menuju pintu, ia menoleh ke belakang untuk mengetahui apakah Eunhyuk bisa berdiri sendiri. Saat mengetahui Eunhyuk kesulitan untuk turun dari tempat tidur karena tubuhnya masih lemah, Donghae segera menghampirinya dan menggendongnya bridal style.
Eunhyuk yang terkejut atas apa yang Donghae lakukan, segera berkata, “Aku bisa jalan sendiri!”
Donghae tidak mengatakan apa-apa dan hanya melangkah meninggalkan kamar tersebut menuju ruang keluarga dimana Jeno berada. Donghae menurunkan Eunhyuk dan membaringkannya di sofa, kemudian Donghae duduk di karpet merah bersama Jeno yang tengah sibuk membuka-buka sesuatu yang terlihat berbentuk sama seperti buku.
“Ada apa?” tanya Donghae.
Jeno tertawa pelan. “Aku tidak sengaja menemukan ini, Dad,” ujar Jeno seraya menunjukkan buku di atas karpet.
Donghae tertegun saat menyadari benda yang kini berada di hadapannya adalah album foto keluarga kecil mereka.
“Disini ada foto Daddy dan Mommy saat menikah!” ujar Jeno bersemangat seraya membuka halaman pertama album foto tersebut.
Donghae tidak bisa mengatakan apa-apa saat melihat foto pernikahannya dengan Hyukjae yang diambil enam tahun yang lalu di sebuah gereja. Saat itu Donghae mengenakan kemeja berwarna putih yang ditutupi oleh tuxedo hitam, sedangkan Hyukjae mengenakan tuxedo putih dengan dalaman kemeja baby blue yang menawan.
Jeno sedikit menggeser posisinya, memberi ruang bagi Hyukjae untuk bisa melihat foto dalam album tersebut.
“Dad dan Mom memang serasi sekali,” ujar anak yang masih sangat polos itu.
Foto-foto pernikahan tersebut mengingatkan Donghae dan Eunhyuk pada hari dimana mereka bersumpah untuk tetap saling mencintai dan memiliki. Foto-foto tersebut mengingatkan mereka kepada kebahagiaan yang mereka rasakan saat itu.
Jeno membuka halaman berikutnya.
“Ah ini saat Mommy hamil.” Jeno tertawa kecil.
Di sana terlihat foto-foto saat Eunhyuk mengandung buah hati mereka. Di setiap foto pastilah ada Donghae yang selalu berada di sebelah Eunhyuk, melindungi istri dan calon anaknya. Mereka berdua benar-benar ingat saat-saat itu, masa penuh harapan. Mereka berharap anak mereka kelak bisa menjadi anak yang cerdas, baik, peduli, dan berbakti kepada kedua orang tuanya. Dan permintaan mereka terkabul.