Heart

9.4K 1.1K 104
                                    

Attention please! Kalau suka boleh di vote dan komen biar akunya tambah semangat nulisnya, happy reading hope enjoy it! Typo bertebaran!

Attention please! Kalau suka boleh di vote dan komen biar akunya tambah semangat nulisnya, happy reading hope enjoy it! Typo bertebaran!

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.

Siang itu Nadir di temani dengan Winata tengah membuat kue pesanan yang lumayan banyak, mungkin orang-orang sedang berulang tahun masal. Winata dan dua karyawan Nadir tengah membuat adonan kue dan memanggangnya sementara Nadir tengah mendekor kue.

"Biar Buna bantu ya dekor kuenya, adonan udah di pegang sama Mou (nama karyawan Nadir)." Nadir mengangguk dan memberikan design yang harus Winata buat.

"Bisa Buna?" tanya Nadir.

"uhum." Winata mengangguk. Nadir menghentikan kegiatan mendekornya ia menghadap Winata.

"Buna, Minggu depan Nadir sama temen-temen nadir mau jalan-jalan ke bali." ucap Nadir, Winata menaikan alisnya.

"Jevano ikut?" Nadir mengigit bibir bawahnya, lalu mendelikan bahunya.

"gak tau buna, kayaknya Jevano sibuk kerja."

"kamu udah Izin sama Jevano?" Nadir mengangguk, tanpa Nadir jelaskan Jevano pasti sudah tau bahwa ia dan dua sahabatnya akan pergi ke bali. "terus apa kata Jevano?" Winata menoleh menatap anaknya.

"gak jawab apa-apa."

"Nadir boleh pergi kalau udah dapet izin dari Jevano, sekarang Nadir bukan lagi pemuda yang bebas, ada pasangan yang bertangung jawab atas kamu sepenuhnya." Nadir menganggukan kepalanya.

"nanti Nadir tanya."

"yaudah, nanti masalah toko bisa buna atau Bubu yang handle, ada mou sama Kana juga disini." Nadir mengangguk.

"Makasih buna."

"sama-sama sayang."

Istirahat makan siang rencananya Jevano ingin mengunjungi toko sembari membawakan makan siang untuk Nadir dan mertuanya, di jalan ia sempat mampir di salah satu tempat makan padang untuk membeli makan.

"silahkan mas, mau pesan apa?" tanya pelayan restoran.

"saya pesan em.. Rendang, ikan, kerang asam manis sama ayam bakar." ucap Jevano sembari melihat buku menu.

"baik mas, makan disini atau di bawa pulang."

"Di bawa pulang." Jevano mencari tempat duduk sembari menunggu pesanannya selesai, sembari menunggu pesanannya Jevano membuka ponsel dan membuka aplikasi belanja online melihat beberapa barang disana.

Lalu dirinya tertarik dengan salah satu hoodie yang lucu juga tengah ada big sale beli dua dapat potongan 30%. "apa gue beli ya buat hadian Nadir?" gumam Jevano.

Sempat befikir untuk beberapa saat sebelum ia menchek out barangnya, menurutnya lebih baik menyesal karena membeli daripada menyesal tak membeli —Ting! Satu notifikasi pesan masuk.

Rumah Raga [ Nomin ] || ✅Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang