(40) END

3.1K 112 7
                                    

Happy Reading
.
.
.
.
.





Aera tengah memejamkan matanya di depan sebuah bongkahan tanah.

Setelah semua yang sudah ia lalui dalam hidupnya, ia mulai menyadari bahkan untuk memberikan maaf kepada orang lain itu sungguh berarti besar. Pada akhirnya ia menunduk meratapi kesalahannya terhadap sang ayah, seharusnya ia menerima permintaan maaf ayahnya waktu itu dan mengajak ayahnya untuk makan siang bersama.

"Sudah ku maafkan, aku memohon kepada Tuhan untuk menerima mu di tempat yang layak bersama eomma Disana". Ucap Aera.

Aera beranjak dari duduknya, ia membersihkan dress nya yang terkena banyak sekali rumput-rumput. Ia berbalik menatap jungkook yang berdiri tidak jauh darinya.

Aera tersenyum menatap jungkook, gadis itu langsung menghampiri kekasihnya dan langsung menggenggam erat tangan nya.

"Ayo kita pergi". Ucap Aera.

"Ayoo, bagaiman sebelum pulang kita makan dulu". Ucap Jungkook.

"Baiklah, bagaiman dengan sushi. Aku sangat ingin makan itu". Ucap Aera.

"Apapun untukmu cantik".

......

8 tahun kemudian

"Selamat pagi".

Ucap Aera menatap seluruh mahasiswa nya di dalam kelas. Ia duduk di kursi dan langsung membuka laptop nya.

Saat ini Aera sudah menjadi dosen muda di universitas SNU. Setelah gelar S3 sebagai doctor telah lulus ia di angkat menjadi dosen, bahkan sekarang ia tengah menjalankan gelar doctor sambil bekerja.

"Bagaiman dengan tugas kelompok yang sudah saya bagikan kemarin, saya ingin kalian mereview produk bisnis yang akan kalian lakukan untuk Minggu depan". Ucap Aera.

Ia mengajar sangat baik di sini, bahkan orang tua Jungkook bangga ia bisa menjadi dosen disini.

Mengenai ibu tiri dan adik tirinya, sekarang mereka hidup lebih dari cukup dengan membuka kedai roti. Sang adik tiri melanjutkan S1 nya di universitas ternama di Seoul. Walaupun Aera belum bisa bersikap baik kepada mereka, sesekali ia membantu keuangan ibu tirinya.

Setelah kelas berakhir, ia langsung pulang ke rumah nya. Ia masih tinggal bersama Jungkook di rumah super mewah milik Jungkook.

Cklek

"Aku pulang".

Aera melihat kondisi rumah yang masih sangat sepi. ia mulai membereskan barang-barang dan akan memasak untuk makan malam.

Aera melihat siaran televisi bahwa Jungkook saat ini berada di talk show SBS, ia sedang mempromosikan lagu baru nya di beberapa siaran televisi.

"Aigooo pasti dia sangat kelelahan". Ucap Aera duduk bersantai di sofa menatap wajah jungkook.

Mengenai hubungannya bersama Jungkook, selama 10 tahun ia bersama Jungkook Aera selalu nyaman tanpa ada keretakan. Bahkan saat ini ia bergelar doktor berkat bantuan Jungkook.

Dan soal pernikahan, Aera tidak ingin memikirkan hal tersebut. Karena baginya, karir jungkook adalah segalanya. Ia tidak ingin memaksa apapun dari sang kekasih untuk menikahi nya. Dengan kehidupan seperti ini bersama Jungkook, sudah membuat Aera bahagia.

Jungkook menatap jam tangannya, saat ini sudah jam 2 pagi. Ia baru sampai di rumah nya.

"Sayang, aku pulang". Ucap Jungkook sambil membawa tas nya masuk ke dalam rumah.

My Savior - Jeon Jungkook Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang