Perjodohan? Persoalan yang klise sekali.
Jangan pernah melihat seseorang dari covernya.
Penasaran dengan ceritanya?
Tambahkan ke perpustakaan kalian ya makasiii
start : 4 Februari 2022
# 1 in egois (20092022)
Sudah dua bulan setelah Olla dan Aarav pergi ke rumah sakit untuk memeriksa kan kesehatan sekaligus program hamil.
Olla yang memang sebenarnya masih perawan atau belum pernah disentuh oleh suaminya.
Anggi juga kadang kepo mengenai program hamil menantunya hingga ia harus bertanya pada Aarav.
"Kamu lebih usaha lagi dong Rav." pinta Anggi pada putranya.
Aarav yang mengerti arah pembicaraan Uminya itu pun menggeleng kepala. Uminya benar-benar sangat menginginkan cucu.
"Belum rejekinya Mi.. " jawab Aarav seadanya.
Anggi yang memang sudah ingin menimang cucu itu juga tidak ingin membebani putra dan menantunya.
Biarlah berjalan semestinya dan semoga saja segera diberikan.
"Istrimu?"
"Masih di kamar, bentar lagi juga turun Mi."
Anggi mengangguk, setelah selesai sarapan ia berlalu pergi meninggalkan meja makan.
"Pagi Mas.. " sapa Olla ketika dirinya sudah berada di depan suami.
Aarav mengangguk sebagai jawaban, ia menatap istrinya dari atas hingga bawah. Menilai pakaian sang istri.
"Mau kemana?" tanya Aarav ketika mereka berdua sudah selesai dengan sarapan mereka.
"Ada urusan bentar, mau beli baju juga ke mall." jawab Olla. Dengan menatap mata suaminya.
Aarav tersenyum tipis, "hati-hati dan langsung pulang jika sudah selesai." pinta nya. Yang langsung mendapat anggukan oleh Olla.
Olla mencium punggung tangan suaminya sedangkan Aarav mencium kening istrinya sayang.
Setelahnya mereka berdua sama sama menuju ke garasi mobil. Aarav menuju ke mobilnya dan Olla yang menuju ke mobilnya sendiri.
Dua mobil yang mereka kendarai itu sama sama keluar dari sana. Dengan tujuan dan arah yang berbeda.
Tujuan Aarav yang ke kantor dan tujuan Olla yang ke hotel.
Hotel miliknya tengah mengadakan acara besar besaran. Sebenarnya bukan Olla yang mengadakan melainkan salah satu perusahaan besar di Jakarta itu mengadakan acara di hotel miliknya yang berada di Bandung. Memang rejeki tidak ada yang tahu.
Olla sangat senang akan hal ini dan ia akan berusaha memberikan yang terbaik untuk perusahaan itu yang sudah mempercayakan acara besarnya di adakan di hotel miliknya.
Sebenarnya semua sudah disiapkan Olla hanya ingin memastikan saja pekerjaan yang dilakukan karyawan nya sesuai dengan apa yang di inginkan perusahaan tersebut.
"Ini Bu, pihak perusahaan mengundang Bu Olla untuk ikut hadir sebagai tamu undangan." ujar orang kepercayaan Olla di hotelnya.
Olla menerima undangan itu, membacanya sekilas dan mengangguk sebagai jawaban.
Sekitar pukul 15.00 Olla baru selesai dengan kegiatan nya di hotel dan akan melanjutkan kegiatan nya menuju ke mall untuk membeli beberapa baju, perhiasan dan tas untuknya.
Setelah berkeliling mall Olla mendapatkan banyak sekali barang mulai dari tas, gaun hingga perhiasan.
Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.