~Ayanha ~

2.5K 176 4
                                    

~o0o~

"Percaya padamu adalah keputusanku menghianatiku adalah keputusan mu"

_Ayanha _

Hembusan angin menerbangkan helaian rambut Helena dia baru saja selesai dengan balet nya masih dengan pakaian balet yang dikenakannya Helena melihat keberbagai arah banyak juga ternyata yang mengikuti eskul balet seperti dirinya.
Helena meneguk minuman di tangan nya hingga tandas tatapannya terpaku pada Angkara dan Athena didepan sana sedang apa mereka.

Helena maju kearah mereka saat Angkara memberikan kode agar ia mendekat dengan perasaan agak tak rela karena ada Athena disana Helena berjalan menuju mereka.
"Apa?" tanyanya to the point

"Kumpul di aula perintah dari pak Argha," ucap Athena jika kalian bertanya kenapa Angkara dan Athena yang bertugas memberikan informasi mengenai kelas mereka itu karena mereka adalah ketua dan wakil ketua.

"Hmm, aku segera kesana."


Entah apa yang sedang di rencanakan oleh kepala sekolah mereka ini yang pastinya Ayanha sudah tidak menaruh kepercayaan sepeser pun pada siapapun saat ini. Entahlah hati Ayanha merasakan bahwa banyak serigala berbulu domba disekitarnya
Ayanha bukannya menaruh curiga pada siapapun tapi untuk para petinggi sekolah nya itu bukanlah hal yang salah karena mereka memang kriminal.

Banyak sekali petuah yang disampaikan oleh kepala sekolah tersebut itu karena anniversary GHS akan diadakan sehingga seluruh murid diarahkan untuk aula agar mereka tahu apa saja yang harus dipersiapkan tapi Ayanha pikir bukankah ini tugas OSIS namun ternyata OSIS dan seluruh siswa GHS terkhusus siswa dari Genius class harus terlibat untuk menyukseskan acara besar ini.

Akan banyak petinggi yang hadir semua orang yang menjadi bagian dari GHS akan hadir untuk Anniversary GHS 17 tahun ini. Ayanha berpikir jika seperti itu maka acara ini harus sukses besar pasti nya dan memerlukan kerja ekstra dari mereka semua ah nampaknya jam belajar mereka harus dikorbankan.

Selesai dengan pidato dari sang kepsek kemudian dilanjutkan oleh sang ketua OSIS GHS yang akhir-akhir ini jarang Ayanha lihat . banyak saran dari beberapa orang disini terkait tentang tema untuk Anniversary GHS nanti lalu barcode nya terus acara apa saja yang harus ditampilkan dan bermacam-macam.

"Dari banyaknya usulan untuk tema Anniversary tahun ini masih ada yang lain?" tanya Gerald.

Athena mengangkat tangannya lalu mengusulkan pendapat nya ""Work Without Limits, Achieve Achievement and Success"

"Bagaimana dengan usulan dari Athena?"

"Saya setuju." ungkap Ayanha diangguki yang lain dan mencapai kesepakatan bahwa tema tahun ini adalah seperti yang diusulkan Athena.

"Baik tema sudah ada lalu bagaimana dengan tema untuk dekorasi?" tanyanya kembali meminta pendapat.

"Karena banyaknya para petinggi yang datang saya menyarankan untuk temanya mewah dan elegan." ucap Helena menginterupsi dan diangguki yang lain yah acara ini harus mewah mengingat akan banyaknya para media serta para petinggi yang datang.

"Untuk acaranya kita mengikuti tahun lalu spesifiknya dan tentu kita harus melakukan inovasi pastinya."

Menghabiskan beberapa jam untuk diskusi itu dan tentunya membuahkan hasil yang memuaskan tinggal menunggu kerja nyata dari mereka semua yang pastinya acara ini harus sukses besar.

Genius High SchoolTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang