B E L L A

846K 26.8K 857
                                    

Author's POV

***

11.04

Bandara Soekarno Hatta

Bella Carissa Daniela, setelah melalui masa sekolah SMP di Perancis bersama mami nya. Akhirnya perempuan berbadan mungil ini tiba di Indonesia untuk melanjutkan Sekolah Menengah Atas dan ketibaannya di Indonesia ini disambut oleh papi kesayangannya, yaitu salah satu businessman terkenal di kota Jakarta.

Bella anak semata wayang papi nya ini memiliki wajah cantik, rambut indah, badan mungil, dan memiliki selera yang sangat baik dalam hal berpakaian. Papinya bernama Anthon Daniel, saat ini dia sedang menunggu Bella, anak kesayangannya di bandara sambil menikmati starbucks.

Dari kejauhan nampak perempuan cantik melambaikan tangan sambil membawa koper.
"PAPI!!!!" teriak Bella.
"how are you sweetie?" ucap papinya.
"Bella baik-baik aja, Pi. Enggak liat nih anaknya makin cantik setelah lama berpisah?" ucap Bella bercanda.

Setelah berpelukan untuk melepas rindu dan sedikit percakapan antara Bella dan papinya, kemudian merekapun pulang ke rumah. Siang ini, arah dari bandara menuju Jakarta terlihat cukup padat, ya mungkin karena sekarang sedang weekend.

Dalam kemacetan, Bella memperlihatkan sosok manjanya kepada papi.

"Duh Pi! Macet sekali Jakarta enggak tahu apa kalau Bella sedang lelah seperti ini" ucapnya sambil menampakkan wajah cemberut.
"Hmm, manja sekali anak papi. Sabar sayang ini kan Jakarta bukan Perancis" jawab papi Bella.

Setelah mendengar jawaban Papi, Bella pun hanya terdiam dan mencoba untuk sabar. Bella memang sosok anak yang manja terutama pada papinya, jadi tentu saja dia banyak mengeluh pada hal-hal kecil yang sebenarnya tidak terlalu penting untuk diributkan.

Setelah melewati kemacetan Kota Jakara, tibalah mereka di perumahan elite. Karir Papi Bella memang sedang memuncak belakangan ini, jadi tidak heran jika rumah yang ditempatinya sekarang memiliki lima asisten keluarga dan dua supir pribadi.

BELLA'S POV

***

14.26

OH MY..... I GOT A WAR IN MY MIND.

Kira-kira papi masukkin aku sma dimana yaaaa? Sungguh, malas sekali rasanya aku harus menjadi murid baru kembali, beradaptasi kembali, mencoba berbaur kembali dengan lingkungan yang menurutku masih terasa sangat asing. Ditambah, mungkin satu sekolah akan excited kedatangan Princess seperti diriku.

Ketika aku sedang melamun sendirian dikamar, aku melihat kearah bawah dan terkaget,
"ANYONE HELP MEEE" teriakku dari dalam kamar.
"Ada apa toh non?" tanya Bibiku yang langsung masuk kamar dengan nada khawatir.
"Sejak kapan dikamar aku ada kecoa kayak gini" ucapku mulai kesal dan ketakutan.
"Iya maaf non, bibi kurang teliti. Tadi pagi bibi yang beresin kamar non." ucap Bibi.
"Oh seperti itu, yasudah bi tolong buang binatang tadi aja jauh-jauh" jawabku.

Setelah aku tenang dan tidak ketakutan karena binatang tadi sudah dibersihkan oleh Bibi. Aku sekarang terbaring dikasur, menatap langit-langit sambil melamun. Bella adalah nama panggilanku sejak kecil. Aku sudah dua tahun belakangan ini tidak bertemu dengan papi sama sekali. Karena niat awalku yang mengikuti mami ke Perancis dan Sekolah SMP disana. Sungguh sulit, entah mengapa urusan mami dan papi malah berakibat buruk untukku.

Broken Home.

Aku memang anak dari mami sama papi yang mungkin lama kelamaan akan terasingkan keberadaannya dan tidak diperdulikan lagi.

Mami yang sangat mencintai dunia fashion sangat sibuk dengan hal-hal yang berkaitan dengan fashion di Perancis dan papi dengan karir yang semakin baik belakangan ini justru makin sibuk dengan dunia business.

Aku di Indonesia harus mulai beradaptasi dengan Bella yang baru. Aku tidak boleh selalu mengandalkan kekuatan dari papi ataupun mami. Mungkin, untuk sekarang aku masih terbiasa dengan semua fasilitas ini. Namun aku niat untuk berubah menjadi lebih baik, entah kapan. Memang sulit, karena sejak kecil aku dimanjakan oleh mami dan papi.

Balik ke Indonesia memang sudah takdirku. Mamipun tidak menahanku sama sekali ketika aku membuat keputusan untuk melanjutkan sekolah di Indonesia.

SAYA BELLA CARISSA DANIELA JANJI BAKAL BUAT ORANG TUA SAYA, PROUD OF ME.

Ini lagu buat mami sama papi dari Bella.

Hanya satu pintaku
Tuk memandang langit biru
Dalam dekap seorang ibu

Hanya satu pintaku
Tuk bercanda dan tertawa
Di pangkuan seorang ayah

Apabila ini
Hanya sebuah mimpi
Ku selalu berharap
Dan tak pernah terbangun

Papi mami, apa kalian tau betapa kesiksanya Bella harus sendirian kalau lagi kesulitan dan kesakitan?

Bella iri mi, pi. Bella iri sama semua teman-teman Bella yang memiliki keluarga harmonis, memiliki orang tua yang selalu peduli terhadap mereka. Bella cuman pingin menjadi seperti anak normal lainnya.

Bagaimanapun kalian bersikap kepada Bella sekarang, Bella tetap sayang kalian.

---------------------------------------------

thanks readers,
NO SIDERS PLEASE. BUAT YANG NANYA KENAPA KEMARIN SEMPET DI UNPUBLISH KARENA ADA BEBERAPA YANG AKU RAPIHIN & PRIVATE.

baca part selanjutnya ya,
vote&comment jangan lupa okay!

-silverbuttons

Stalker In Love, SUDAH TERBIT 。 Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang