Teman SMA

113 6 4
                                    

Lagunya buat anggi nih~
Pokoknya anggi cantik, silakan bayangin siapa aja tokoh si anggi(・∀・)

**************

19:10

Acara Pertunangan dimulai, keluarga Dimas sudah menunggu diperkarangan rumah Anggi, orangtua Anggipun menyambutnya dengan baik dan mempersilakan keluarga Dimas masuk ke rumah.

Sedangkan Anggi masih menunggu didalam kamar sampai keluarga Dimas sampai diruang tamu.

"Ca gue gugup ca," mukanya tegang, ia terus memainkan jari-jari tangannya, aku yakin pasti saat aku diposisinya aku akan sama gugupnya dengan Anggi.

"Sekarang tarik nafas, buang, dan relax," saranku.

Tok tok tok

"Anggi sayang, keluar yuk keluarga Dimas sudah nunggu didepan," Suara bundanya Anggi sudah mengintrupsi Anggi untuk segera keluar.

"Iya bun Anggi keluar, ca ayo keluar."

Saat kami keluar dan menuju ruang tamu, semua mata mangarah ke Anggi, bahkan Dimas tidak berkedip melihat wajah cantik calon tunangannya itu.

Aku terus mengedarkan pandanganku di ruangan ini, mataku terfokus kepada satu orang, apa mungkin dia orangnya? Saat aku mendanginya, tatapan kami bertemu.

Sungguh aku terkejut, mataku refleks melebar melihat siapa yang ada kursi tamu, tidak menyangka akan bertemu disini.

"Nggi gue kesana bentar ya," pamitku kepada Anggi.

Kakiku melangkah mendekatinya perlahan. Rupanya tidak banyak berubah darinya, tidak ada perubahan banyak dari dirinya dulu SMA hanya saja potongan rambut yang berbeda dari jaman SMA dulu dan mungkin sekarang ia bertambah tinggi.

"Adit?," Sapa ku saat sudah dihadapannya, akupun memilih duduk dikursi kosong sebelahnya.

Adit, sahabatku sewaktu SMA, tidak menyangka akhirnya aku bertemu denganya lagi, awal kuliah aku Adit dan Mou masih lancar berkomunikasi tapi semakin berjalan waktu kami memiliki kesibukan masing-masing jadi kami jarang berkomunikasi lagi bahkan sudah tidak pernah.

ia mengenal Dimas? Atau Anggi? Entah lah aku tidak terlalu peduli.

"Hai xa," sapanya dengan senyum yang masih sama seperti dulu.

"Ga nyangka bakal ketemu lo disini xa, banyak juga ya perubahan dari lo. Sekarang lo makin putih, rambut lo gak sepanjang diSMA, dan lebih tinggi," Begitu penilaian Adit.

"Ya jelas gue makin cantik dit haha," canda ku menghilangkan rasa canggung.

"Iya kalo itu mah udah jelas xa, oh iya btw lo siapanya Anggi?," tanyanya

"Anggi sahabat gue dikampus, dan lo temen atau keluarga?."

"Gue sepupu Dimas xa," dengan cepat Adit menjawabnya.

Tunggu, kalau benar ia sepupu Dimas berarti Mou juga sepupu Dimas! Tapi kenapa aku tidak melihatnya?

"Mou dimana dit?."

"Oh Mou berhalangan dateng, dia bilang hari ini akan ada ujian praktek di kampusnya."

"Yah, padahal gue kangen banget sama sepupu lu yang satu itu."

Can I? [COMPLETE]Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang