□21. Obsesi.

2K 115 0
                                    

Bagian dua puluh satu

Kamu, bohong sama aku Arga?

-
-
-
-
-

"Udah bener kan?"

"Udah kok, sesuai yang dikasih tau Aneila."

Arga mengangguk pelan. "Oke, sekarang kita masuk."

"Ketuk dulu lah!"

Arga menatap Livia lalu mendengus kasar. "Iya, maksud gue itu."

Livia tertawa kecil saat menatap wajah jengkel Arga. Bagaimana ya? Akhir-akhir ini Arga sangat sensitif. Livia jadi suka menggoda pria itu. "Assalamualaikum,"

Arga ikut mengetuk pintu rumah berwarna cokelat dihadapannya ini. "Permisi,"

Tak lama, pintu terbuka. Livia maupun Arga bisa melihat sosok wanita yang diyakini mereka adalah Ibu Aneila. "Cari siapa ya?"

"Tante? Masih kenal saya? Arga?"

Ibu Aneila mengernyit. Masih berusaha mengingat kembali siapa sosok dihadapannya ini. "Arga? Arga temannya Aneila, benar?"

"Iya tante, saya Arga temannya Aneila."

"Yaampun, ayo masuk-masuk. Duh, maaf tante sempat nggak kenal kamu,"

Livia dan Arga mengikuti Ibu Aneila memasuki rumah. "Nggak apa-apa, tante,"

"Duduk dulu, tante buat minuman dulu."

Setelah kepergian Ibu Aneila, Livia menghela napas lega. Entah kenapa, melihat Ibu Aneila seperti melihat Aneila. Tatapan dan wajahnnya benar-benar sama. "Ga, kalo bisa jangan lama-lama disini,"

"Kenapa?"

"Nggak apa-apa sih, cuma nggak nyaman banget."

"Nggak bakal lama sih, lo sabar aja."

"Oke,"

"Ibumu gimana kabarnya, Ga, baik-baik aja?" Tanya Ibu Aneila sambil membawa dua cangkir teh. Setelah menatanya dimeja, wanita itu ikut duduk bersama Livia dan Arga.

"Baik-baik aja tante,"

"Alhamdulillah," Ibu Aneila tersenyum tipis. "Ada apa kamu datang kesini, ohya, ini siapa? Teman Aneila juga?"

"Sebelumnya, ini Livia, pacar saya tante," Arga tersenyum tipis saat melihat Ibu Aneila mengangguk paham. "Dan tujuan saya kesini, mau menanyakan tentang Aneila."

"Ohya, Aneila ya? begini Arga, bagaimana ya tante mengatakannya, eum ... Aneila, dia udah sebulan nggak pulang ke rumah. Terakhir dia bilang mau nemuin kamu. Apa dia nggak ada di Jakarta?"

"Sebulan tante?"

"Iya, tante udah cari dia lewat teman-temannya dan nggak ada yang tau dia dimana. Tante bingung, tante nggak tau harus gimana lagi,"

"Sebenarnya tante, saya ingin menanyakan tentang Aneila karena Aneila sudah bertemu dengan saya. Dia ada di Jakarta."

"Oh syukurlah Arga, tante benar-benar khawatir," Ibu Aneila tersenyum lega. "Lalu, apa yang ingin kamu ketahui tentang Aneila, Arga? Apa dia macam-macam disana?"

IMPOSSIBLE✔Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang