Ada yang sengaja tidak membalas pesan karena tahu ia tak akan pernah benar-benar kehilangan, dapat menghampiri kembali yang mencari semudah menekan tombol dengan jari.
Ada yang sengaja tidak menjawab panggilan karena menguji seberapa sabar pihak lain yang ingin memulai percakapan.
Apa karena sekarang komunikasi makin dipermudah maka nilainya menjadi rendah?
Dianggap tidak berharga karena terkesan tanpa usaha?