34. Adjective Clause

1.3K 15 0
                                    

Adjective clause adalah anak kalimat (dependent/ sub clause) yang berfungsi sebagai adjective, yaitu untuk menggambarkan, mengidentifikasi atau memberikan informasi lebih jauh tentang noun. Noun yang dijelaskan oleh adjective clause disebut dengan antecedent (tempat rujukan conjunction).

Untuk apa sih si noun ini dijelaskan? ya.. biar lebih jelas dan lebih spesifik aja. Hehe. Misal nih kita melihat mas-mas yang lagi nongkrong ganteng. Trus kita bilang ke teman kita kayak gini, "Cowok itu kakakku." Laah...kan banyak cowoknya, kakaknya yang mana?Oleh karena itu, kita nyebutnya harus jelas agar teman kita tahu. Misal bilangnya gini, "cowok yang pakai kaos biru itu kakakku." Nah.... Kata 'cowok' disebut dengan antecedent. Sedangkan klausa 'yang pakai kaos biru' adalah contoh dari adjective clause. Gampang banget kan? Hoho

Yuuuk... mari kita pelajari lebih lanjut tentang adjective clause-nya. Cekidot


Macam-macam conjunction dalam Adjective Clause

1. Relative Pronoun Subject (RPS)

a. Pola: Conj .+ V (+O + Adv.)

b. Conjunction: who (person), which (non-person), that (person/ non-person)

e.g.:

a. The students are from China. (Main Clause)

They sit in the front row. (Sub Clause)

Cara menggabungkan kedua kalimat tersebut adalah sebagai berikut:

i. tentukan noun dan pronoun yang sesuai

- The students (n), berperan sebagai antecedent

- they (pron)

ii. ganti pronoun dengan conjunction yang sesuai: They bisa menggunakan who/ that

- They sit in the front row menjadi who/ that sit in the front row

iii. letakkan conjunction beserta seluruh bagiannya setelah antecedent

- The students who sit in the front row are from China.

- The students that sit in the front row are from China.

*Note: antecedent ditulis dalam format bold, Adj. Cl ditulis dalam format italic.

b. I saw the man. He closed the door.

>> I saw the man who/ that closed the door.

c. We are studying sentences. They contain adjective clause.

>> We are studying sentences which/ that contain adjective clause.

2. Relative Pronoun Object (RPO)

a. Pola untuk object of transitive verb: Conj. + S + Vt (+Adv.)

b. Pola untuk object of preposition:

    Prep + Conj. + S + V + (+O) atau Conj + S + V (+O) + Prep.

c. Conjunction: whom (person), which (non-person), that (person/ non-person)

Note:

- whom (formal) bisa diganti dengan who (informal)

- dalam penulisannya, conjunction RPO bisa dihilangkan (kalimat ditulis tanpa conjunction)

Basic Grammar ala Kampung InggrisTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang