Fun-facts!!

75 6 10
                                    

Happy 2k readers~~!! 😁😁🎉🎉🎉

Terima kasih sudah membaca (dan mencintai) volume pertama dari seri Escapism~ 😃

Sebagai hadiah kecil buat para pembaca sekalian, saya mau bocorin sedikit fakta-fakta terselubung mengenai buku ini. Anggap saja behind the scene-nya hahaha. 

Karena ketika pertama kali ditulis, naskah ini benar-benar berbeda dengan apa yang kalian baca sekarang. 

Ayok langsung cek nomor satunya.


1. Judul "Love At 21st Century" awalnya adalah "What you do behind my back"

2. Awalnya, tokoh Sanghyuk dan Hongbin sempat terbalik. Jadi, Sanghyuk yang menjadi suami Yoonri, sedangkan Hongbin sebagai kepala rumah sakit. Setelah beberapa pertimbangan, mereka ditukar.

3. Banyak yang tidak menyetujui perihal 'necrophilia'. Teman-teman saya menyarankan, cukup buat Sanghyuk suka berbicara dengan mayat saja karena kelainan itu cukup berbahaya. Tapi lama-lama mereka setuju juga :)

4. Karena awalnya Hongbin yang ditugaskan menjadi 'pelakor', maka jabatannya bukan kepala rumah sakit, melainkan salah satu anggota keluarga pasien. Setelah itu dia menghilang karena keluarganya sudah tidak dirawat di sana lagi. Sedikit banyak, perubahan tokoh ini mempengaruhi plot seluruh work Escapism.

5. Ada beberapa pilihan plot untuk "Stuck In Daydreams". Yang pertama, plot tentang Sanghyuk dengan asisten psikiaternya. Yang kedua, hubungan Sanghyuk dengan seorang ahli gizi di rumah sakitnya, yang sudah lama mencurigai Sanghyuk. (penasaran sama plot yang kedua?😂😂)

6. Scene terakhir "love at 21st century", di mana Yoonri datang ke rumah Sanghyuk, terinspirasi dari lagu vixx yang berjudul Moonlight.

7. Scene saat Sanghyuk menziarahi makam untuk pertama kalinya (di saat Hongbin dan Yoonri berada di makam Seul), terinspirasi dari lagu milik monsta x "miss you". Bukan cuma yang ini, tapi seluruh scene 'kuburan' saya tulis sambil mendengarkan lagu itu. (p.s sekarang lagu itu menjelma jadi nada dering alarm .-.)

8. Banyak yang mengira buku ini bergenre fantasy. Jadi, Sanghyuk itu disangka bukan manusia o_o   melainkan makhluk yang punya kekuatan supernatural. Hahaha... makhluk apakah yang saya maksud? Kalian pasti bisa menebaknya sendiri :)

9. Sepertinya ide di poin 8 bagus juga. Mungkin saya akan memakainya di work yang lain. Jadi bersiaplah(?) 😂😂

10. Inspirasi sebenar-benarnya dari tema seri Escapism adalah MV Emergency Room milik Dalmatian.

11. Apa kalian sadar di sini Yoonri mengalami penurunan karakter? Ini dimaksudkan untuk memberi tahu kalian secara tidak langsung bahwa dia bukanlah tokoh utama keseluruhan seri. Mungkin, dia tokoh utama di "Love At 21st Century" tapi..., tidak di keseluruhan seri Escapism.




Kira-kira segitu dulu fakta yang mau saya bagi-bagi. Tenang, masih banyak fakta lain, dan saya akan beberkan tiap kali kita achieving something ya. Keuhaha... Beberapa fakta juga mengandung spoiler, makanya ditunda dulu peluncuran(?)nya .-.

Jadiii baca terus LA21stC ya (disingkat aja ya, kepanjangan soalnya. Saya capek ngetik wkwk) hohoho... juga jangan lupa baca kelanjutan serinya: Stuck In Daydreams.

P.s: update Stuck In Daydreams minggu ini mungkin akan telat karena saya lagi UTS :" miaan... insya Allah hari Jumat akan saya up. Semangat!! Tunggulah, saya akan kembali membawa Han Sanghyuk hohoho    //ketawa santa

Escapism: Love At 21st CenturyTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang