Prolog

393 24 1
                                    

Rindu Hoshea Taskya, adalah gadis remaja tanggung yang sangat senang dengan menjalani kesehariannya yang monoton. Yaitu, hanya berputar pada sekolah dan rumah. Ia juga tak punya terlalu banyak teman, karena dia adalah pemegang prinsip 'Kita memang butuh banyak rekan, tapi tidak dengan teman. Cukup beberapa namun dapat di percaya '.

Selama ini, ia hanya dekat dengan seorang laki-laki yang sudah menjadi temannya sejak SMP, namanya Hosean Giovano atau yang biasa dipanggil Sean. Benar saja, nama mereka mirip. Hanya berbeda huruf 'n' dan huruh 'h', hal itu jugalah yang membuat mereka sering dikira saudara dan lama-kelamaan menjadi dekat. Dan juga Keysha Thriasta, berbeda dengan Sean yang sudah Rindu kenal sejak SMP. Keysha merupakan sahabat yang baru Rindu dapatkan saat SMA. Mereka bertemu karena berada di kelas yang sama saat kelas X, dan lama-kelamaan menjadi dekat dengan sendirinya.

Sean, adalah anak yang hidup dalam lingkup pendidikan yang cukup kental. Ayahnya adalah dokter ortopedi yang terkenal, sementara ibunya, tak jauh berbeda juga merupakan seorang dokter kulit.

Keysha, ayah dan ibunya merupakan seorang enterpreuner yang terkenal. Usaha milik orang tuanya sudah ada dimana-mana bahkan hampir menjamah setiap bidang. Ibunya punya beberapa tempat perawatan kecantikan yang terkenal, restoran dan kafe-kafe mewah milik ayahnya, juga beberapa investasi lainnya. Membuat Keysha hidup dalam kenyamanan. Terlebih lagi dia punya dua kakak laki-laki yang sangat bisa diandalkan.

Sangat berbeda sekali sebenarnya dengan Rindu. Asih --Ibu Rindu hanya seorang pemilik toko kue di kota ini. Bersyukur, usaha Asih bejalan lancar 2 tahun belakangan. Membuat kehidupan mereka lebih nyaman hingga Asih kini sudah mampu menyewa ruko bertingkat dua dan beberapa karyawan untuk membantunya. Yang mana di lantai bawah di fokuskan untuk tokonya, sementara lantai dua di jadikan tempat tinggal. Sementara ayahnya, Rindu tak tau. Kata ibunya, ayah Rindu adalah seorang pemadam kebakaran, dan saat tengah bertugas memadamkan pabrik kertas yang kebakaran, ayahnya berubah menjadi korban. Saat itu umur Rindu masih 4 tahun, membuat ia tak terlalu ingat dengan semua kejadian itu.

Hidup Rindu yang normal. Tiba-tiba berubah karena satu alasan.

Kecelakaan di gang kecil dekat sekolahnya, membuat Rindu bertemu dengan Pandu Alessandro.  Si laki-laki tampan yang sangat tertutup, katanya dulu ia banyak teman, tapi lama-lama menghilang dan hanya menyisakan satu orang, yaitu Kavin Federry.

MILLIONS [PANDU RINDU] Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang