Nama : Itsuka Yukina
Elemen : Tumbuhan***
Keren! Batinku dalam hati
Tak kusangka, aku membentuk sebuah perisai dari kristal yang cukup besar untuk melindungiku dan murid-murid yang lain.
Sehingga serangan yang tadinya diarahkan padaku dan yang lain mengantam perisaiku dan lenyap.
Seketika aku mendengar sorakan murid-murid yang melihat kejadian ini.
[Hideyoshi Riku]
Ada monster yang berhasil menjebol dinding penjagaan akademi ini dan tanpa menunggu lama-lama dalam sekejap ia dikepung oleh beberapa petugas keamanan.
Tapi seperti yang kalian tahu monster itu adalah monster yang kategorinya belum diketahui, jadi kita belum tahu pasti apa kelebihan dan kelemahannya.
Para petugas keamanan yang sedang mengepung monster ini terlihat kelelahan karena serangan yang bertubi-tubi dari si monster.
Sehingga ketika para petugas lengah monster itu sempat melancarkan serangan ke arah lantai 2 dan.. Oh tidak! Serangan itu meluncur kearah beberapa murid Crystal Magic Academy dan termasuk anak baru itu.
Tetapi tiba-tiba saja serangan itu lenyap tanpa suara.
Dari bawah aku dapat menyaksikan anak baru yang bernama Mizuki itu membuat perisai kristal yang melindungi dirinya dan murid-murid yang lain.
"Wah hebat juga dia, dapat membuat perisai dalam waktu sekejap." Gumamku
Tak lama setelah itu murid-murid bersorak-sorak hanya karena kejadian tersebut.
"Sugoi! (Hebat!)" Sorak murid-murid yang kagum dengan kejadian tersebut
Setelah itu aku tidak bisa menunggu lebih lama lagi, walau dilarang akhirnya kuputuskan aku akan membantu para petugas keamanan yang sudah terlihat kelelahan menangani monster itu.
Aku memasuki area lapangan yang kini menjadi area pertempuran dan mulai menyerang monster tersebut menggunakan elemen api milikku.
"Fire Blast!" Ucapku
Duaarrr!
Aku mengeluarkan mantra api ledakan, dan pada saat itu juga terjadi ledakan tepat di tanah yang diinjak oleh monster itu.
Walaupun seranganku hanya membuat luka ringan pada monster itu, aku menemukan daerah kelemahan monster jelek itu yaitu disekitar kakinya.
Di sekitar kakinya terdapat sebuah kristal hitam yang berguna sebagai sumber energi monster itu, yang artinya jika kita berhasil menghancurkan kristal itu berarti monster itu akan kalah telak.
Tak lama setelah ledakan apiku, kepala sekolah tiba di lapangan.
"Biar saya saja yang mengambil alih dari sini." Kata kepala sekolah Crystal Magic Academy yang bernama "Natsume Minamiya"
"Ha'i Wakarimashita!" Jawab para petugas keamanan serempak
"Riku-san terima kasih atas bantuannya, saya akan mengambil alih mulai dari sini. Sebaiknya kamu mulai menjauh dari area lapangan."
"Ha'i."
Setelah aku menjauh dari area lapangan Kepala sekolah segera menggunakan Elemen Anginnya yang sangat kuat untuk mengakhiri pertarungan ini.
***
[Itsuka Yukina]
Setelah pertempuran sengit dengan monster yang kategorinya masih belum diketahui, murid-murid dipulangkan lebih cepat daripada biasanya.
KAMU SEDANG MEMBACA
I'm in a Magic World
FantasyApa jadinya jika seorang gadis berambut coklat dan bermanik mata sebiru laut yang selalu bersikap datar dan dingin kepada sekitarnya dihadapkan kepada fakta bahwa dia adalah seorang penyihir? Seakan belum cukup, dunia sihir tempat tinggalnya itu jug...