Di malam yang sunyi, Zahra membaca novel di kamar tercintanya. Dengan memakai baju tidur panjang dan berhijab, Zahra terlihat sangat cantik.
Dengan membaca novel yang sedang ia baca, Zahra terlihat ada kegundahan, yang terlihat dari wajahnya.
Tak lama itu, Zahra langsung meletakkan novelnya dan langsung merebahkan badanya di kasurnya. Sembari memainkan ponselnya, tiba-tiba ponselnya berbunyi, ternyata notif pesan whatsapp yang ia tak tahu nomornya sama sekali.Saat itu, Zahra langsung membuka pesan Whatsapp itu, dan dalam pesan whatsapp itu berisi.
"ASSALAMUALAIKUM, ZAHRA. INI WHATSAPP AKU, FATAN"
Setelah membuka dan membaca pesan itu, Zahra langsung tahu, ternyata itu whatsapp dari Fatan, calon imam yang dijodohkan orang tuanya untuknya.
Zahra yang saat itu tak tahu mau balas apa, ia terlihat sangat bingung.
Ia pun dengan mengucap bismilah dalam hatinya, ia membalas pesan dari Fatan."WAALAIKUMSALAM"
Ia hanya membalas balasan salam dari Fatan, karna ia tak tahu mau membalas apa selain balasan salam.
Sejak Fatan mengirimkan pesan pendek itu, Zahra terlihat semakin gundah. Ia berjalan bolak balik di kamarnya, ia masih belum bisa ngebayangin kalau ia harus nikah setelah lulus Kuliahnya. Ia masih ragu kalau ia menikah diusia yang muda ini, dan calon imamnya juga belum ia kenali sepenuhnya.
"Y Allah, apa Zahra bisa menjalani ini? , kok hati Zahra gundah seperti ini"
Ucap Zahra yang duduk di atas kasurnyaMalam itu juga Zahra langsung mengambil Air Wudhlu untuk Sholat Isya dan meminta petunjuk Allah SWT.
"Yaudahlah, aku belum sholat, mending sholat dulu, minta petunjuk Allah SWT" ucap Zahra yang bangkit dari tempat tidurnya.
Langkah demi langkah Zahra menuju tempat wudhlu, Zahra berwudhlu dengan khusyuk membersihkan tubuhnya dari berkumur sampai membersihkan kaki.Setelah itu, Zahra langsung menuju tempat Sholat untuk melaksanakan Sholat. Dengan memakai mukena berwarna putih, Zahra terlihat anggun sembari melaksanakan Sholat dengan khusuk. Setelah Sholat selesai, Zahra tak lupa membaca Al-quran setelah sholat meskipun hanya beberapa Ayat. Zahra pun tak pernah lupa untuk berdoa pada Allah SWT. Saat itu, Zahra berdoa meminta petunjuk tentang kegundahan yang ia rasakan.
"YA ALLAH, ENGKAULAH MAHA MEMBOLAK BALIKKAN HATI MANUSIA. AKU HANYA BISA MEMINTA DAN MENGADU KEPADAMU. KALI INI, AKU INGIN MEMINTA PETUNJUKMU YA ROBB. JIKA MEMANG PILIHAN KEDUA ORANG TUAKU YANG TERBAIK, MENGAPA HATI INI TERLIHAT BERAT Y ALLAH, BERILAH HAMBAMU INI PETUNJUK YA ALLAH"
Zahra yang saat itu duduk di atas sajadah dan memakai mukena putih, ia terlihat khusyuk mencurahkan isi hatinya kepada Allah SWT
Setelah selesai, Zahra langsung pergi ke kamarnya dan langsung tidur, karena besok ia harus ke Kampus pagi-pagi.Selamat membaca
KAMU SEDANG MEMBACA
✔ASSALAMUALAIKUM CALON IMAM✔.
Fiksi Remaja(Complete) Zahra,gadis berusia 22 tahun yang dijodohkan orang tuanya dengan laki-laki yang tidak pernah ia kenali sebelumnya.Orang tuannya menjodohkannya dengan Fatan,laki-laki berusia 23 tahun. Kebayang tidak?bagaimana jika kalian yang di jodohkan...