Happy and enjoy luv...
Aku mempercayai takdir. Seperti yang terjadi pada kita hari ini
- Armornia -
○●○●○
Kim Taehyung telah resmi diperkenalkan sebagai pengganti Direktur Utama Kim's Company yaitu ayahnya sendiri.
Tapi.. bukan berarti Taehyung tidak melakukan apapun untuk mendapat posisi seorang Direktur Utama. Dia bahkan diberi banyak syarat dan tuntutan dari ayahnya. Jadi jangan ada yang bicara kalau posisi itu mudah saja untuk Taehyung duduki.
Taehyung harus melanjutkan pendidikannya keluar negeri. Dan ayahnya mematok dia untuk masuk ke University Of Chicago yang memang terkenal dengan 5 prodi terbaik di bidang Akuntansi Keuangan, Antropologi, Sosiologi, Ekonomi dan Bahasa Inggris-nya. Dan tepat bagi Taehyung untuk mengambil prodi Akuntansi Keuangan sana.
Jika ada yang berpikir itu semua kembali mudah bagi Taehyung untuk kuliah disana. Maka salah besar, karena ayahnya hanya memberikan uang untuk biaya hidupnya disana, tidak untuk biaya kuliahnya. Dan Taehyung dengan kepintarannya yang memang sudah dididik oleh keluarganya sejak belia dengan mudah mendapat beasiswa hingga dia mendapat gelar Sarjana dengan lulusan terbaik nol koma tiga persen dari ratusan mahasiswa berprestasi lainnya.
Maka jika diingat lagi perjuangannya untuk mencapai titik ini, memang pantas untuknya mendapat hadiah berupa posisi Direktur Utama yang memang sudah ayahnya janjikan, bukan hanya dia mampu menyelesaikan kuliahnya dengan baik. Dia juga sudah sangat berpengalaman dalam dunia kerja, karena separuh kehidupannya semasa menuntut ilmu di negeri orang, dia juga bekerja di salah satu perusahaan terbesar yang menggeluti bidang technology.
Diumurnya yang baru menginjak 24 tahun, Taehyung bahkan sudah mendapatkan semuanya. Kerja keras memang tidak akan mengkhianati hasil.
Dan.. itulah Taehyung yang memang dididik untuk menjadi pria sempurna dalam segala hal oleh keluarganya, terlebih oleh ayahnya.
Pria sejati adalah pria yang mampu menggenggam dunia di satu genggaman tangannya
Itu adalah kalimat yang ayahnya ucapkan untuknya, dan membuat Taehyung berubah menjadi pria yang penuh ambisi. Hingga dia selalu berpikir jika, manusia akan mampu melakukan apapun yang bahkan tidak pernah terpikir olehnya sekalipun.
○●
"jadi kau akan pindah ke apartemen hari ini?"
Taehyung menoleh, menatap sang ayah yang duduk di hadapannya. Kemudian dia meletakkan cangkir teh yang baru dia minum. "seperti kesepatakan kita ayah.." balas Taehyung.
Sebelumnya memang ada kesepatakan antara ayah dan anak itu. Jika Taehyung berhasil menduduki atau menggantikan posisi ayahnya, Taehyung akan tinggal di apartemen yang berhasil dia beli dengan gajinya saat bekerja di Amerika dulu.
"baiklah.. Pria sejati juga tidak akan mengingkari janjinya"
Taehyung tersenyum samar. Dia cukup bangga dengan ayahnya yang selalu mengingatkannya untuk menjadi pria sesungguhnya, yaitu menjadi pria sejati.
"Aku sudah menyuruh pak Han untuk membantumu mencari sekretaris yang sempat kita bicarakan sebelumnya. Dan dia juga sudah mencari kanidat calon sekretaris yang memang menjadi kriteriamu. Mungkin dia akan menemuimu saat kau sudah tiba di kantor nanti"
Taehyung mengangguk. Dia lalu berdiri dari kursinya.
"Kalau begitu aku pergi dulu. Sampai jumpa" ucap Taehyung sedikit membungkukkan tubuhnya sebelum dia berbalik dan meninggalkan ayahnya sendiri diruang makan keluarganya.
KAMU SEDANG MEMBACA
[02] BEST PART . . (VSEUL)
Fanfiction[ Buku ini telah diikut sertakan dalam 60 Days Writing Challenge dalam perintisan crew @thesixtysense ] Bagian terbaik dalam hidup Adalah menemukan sosok yang baik untuk hidup "Aku tidak akan kehabisan ruang untuk mencintaimu. Jadi.. jangan pernah b...