HAPPY READING
***
Dia, Nathan Prasaja Gardapati. Anak bungsu dari pasangan Devan Gardapati dan Sarah Savira. Adik dari Arga Alaska Gardapati atau yang kita kenal sebagai Arga. Hidup yang berkecukupan dan serba ada tak pernah membuatnya merasa puas. Orang tuanya yang selalu selalu saja mementingkan pekerjaannya dan lebih menyayangi Arga membuatnya tumbuh menjadi anak yang nakal. Yang Nathan butuhkan hanya kasih sayang dan perhatian dari kedua orang tuanya.
Devan dan Sarah yang selalu saja mengandalkan Arga dan lebih menyayangi Arga membuat Nathan sangat benci terhadap Arga.
Dulu Nathan dan Arga sangat dekat, Nathan dan Arga selalu bersama-sama. Nathan pun tak pernah masalah dengan orang tuanya yang lebih menyayangi Arga. Tapi, semenjak kejadian beberapa tahun lalu dimana Nathan tak sengaja mendengar percakapan kedua orang tuanya, semuanya berubah seketika. Nathan yang tadinya sangat sayang kepada Arga tiba-tiba terbesit rasa tidak suka di hatinya. Ada rasa iri di hati Nathan, bagaimana bisa orang tuanya lebih menyayangi Arga yang bukan anak kandungnya ketimbang dirinya?
Flash back on
Pagi yang cerah di kota Jakarta, sisa-sisa hujan semalam sudah tak ada lagi di jalanan ibu kota Jakarta.
Nathan dan Arga sudah bersiap-siap untuk berangkat ke sekolah.
"Ga,"Panggil Nathan.
"Kenapa nath?,"
"Berangkat bareng nggak?,"Tanya Nathan. Saat itu Nathan dan Arga masih smp kelas VIII.
"Nggak usah, aku lagi nggak enak badan, kata mama aku enggak usah berangkat sekolah hari ini,"Ujar Arga.
"Ya udah,"Ujar Nathan kemudian berjalan menuju kamar Devan dan Sarah meminta untuk mengantarnya ke sekolah.
"Pah, lebih baik kita ngomong sekarang aja sebelum semuanya terlambat. Nathan sama Arga udah besar dia berhak tau ini,"Ujar Sarah.
"Tapi papa takut nanti Arga bakalan marah dan pergi ninggalin kita semua, papa sayang banget sama Arga mah,"Ujar Devan sedih.
"Mama juga sayang banget sama Arga, mama udah anggep Arga sebagai anak kandung mama sendiri. Tapi, cepat atau lambat Arga bakalan tau semuanya,"Ujar Sarah berusaha meyakinkan Devan.
"Nggak mah, sekarang Arga lagi sakit, kalau Arga tau kita bukan orang tua kandungnya dan kita cuma nemuin dia di depan minimarket pasti dia bakalan sedih banget, mama tega emang ngeliat Arga sedih?,"Ujar Devan.
"Ya udah deh terserah papa aja, kalau suatu saat nanti Arga marah sama kita itu semua salah papa,"Ujar Sarah mulai marah dan menyalahkan Devan.
"Kenapa jadi salah papa?,"
"Karna papa yang ngelarang-larang mama buat bilang yang sebenarnya sama Arga,"
Tanpa Devan dan Sarah ketahui Nathan mendengar semua percakapannya. Kecewa, itulah yang Nathan rasakan saat itu.
Flash back off
***
Hari ini adalah hari pertama Nathan dan Arga di sekolah barunya, sma purnama. Orang tuanya yang harus pindah tugas ke Bandung membuatnya mau tak mau harus ikut pindah ke bandung dan bersekolah di sana.
Keputusan orang tuanya yang memilih pindah ke Bandung membuat Nathan semakin benci kepada orang tuanya. Bagaimana tidak?, Nathan harus meninggalkan orang-orang yang dia sayang di Jakarta dan pergi ke Bandung.
KAMU SEDANG MEMBACA
NATHANIA
Teen Fiction📍AKAN DI REVISI SETELAH TAMAT📍 [SLOW UPDATE] dont copy my story!