31

1.6K 158 19
                                    

Ketika kau merasa
takdir tidak berpihak padamu,
Maka..
Ciptakanlah takdirmu sendiri.

.
.

(Flasback, 5 tahun lalu)

"Ayo kita pulang"

Hoseok menyentuh bahu Dawon dan Jimin yang tertidur di bangku. Keduanya tersentak bangun dengan kaget.

"Maaf membuat kalian jadi kelelahan begini" Hoseok tersenyum lembut pada kakak dan sahabatnya itu.

"Yo... Gapapa hyung, jadi gimana nih...?" Jimin menggeliat dan menggretek-gretekkan pinggangnya.

"Kita balik dulu saja. Aku ada rencana dan aku akan butuh bantuan kalian berdua"

Dawon dan Jimin saling pandang. Lalu mengangguk.

Mereka kembali ke Rumah Sakit dan terpaksa menerima omelan dokter dan suster di sana karena kabur padahal Hoseok masih harus dirawat.

(😅)

.

.

Dan selanjutnya, hal pertama yang dilakukan Hoseok setelah keluar dari rumah sakit adalah: mengumpulkan teman-temannya. Bahkan termasuk teman Jimin dan Dawon juga. Dari sana Hoseok menyampaikan niatnya untuk mulai terjun ke bidang bisnis dan pensiun jadi model.

Setelah nanya ini itu dan berdiskusi dengan banyak orang, akhirnya Hoseok, bekerjasama dengan beberapa temannya mendirikan agensi model sendiri yang diberi nama Hope World.

Di Hope World mereka mendidik para model muda agar punya skill baik hard maupun soft skill yang mumpuni. Profesionalitas dan attitude di nomorsatukan di sini.

Bermodalkan kemampuannya berkomunikasi dan sifat humblenya, bisnisnya perlahan merangkak naik. Dan tidak cukup hanya disana, Hoseok juga mulai menanamkan sahamnya di media-media besar. Karena dia sadar :

Jika kau ingin menguasai dunia, kuasailah media.

Dalam lima tahun terakhir, Hoseok benar-benar bekerja keras membangun jalan hidupnya sendiri.

Penghinaan yang ia terima dari Tuan Min ia jadikan motivasi yang paling besar.

Hoseok melepaskan Yoongi karena ia sadar ia tak punya apa-apa saat itu. Karena itulah ia sekarang berusaha menggenggam dunia. Agar suatu saat ia bisa kembali ke hadapan Tuan Min sebagai seorang lelaki.

Lelaki yang pantas menjadi pendamping putranya.

Hoseok tak pernah lagi keluar sekedar bersenang-senang dengan temannya. Dia benar-benar serius menata masa depannya. Karena ia tahu seseorang di luar sana menaruh harapan besar di pundaknya.

.
.

(End flasback)

"Sial!"

Tuan Min membanting berkas di mejanya kesal. Lagi-lagi perusahannya mengalami kerugian. Iklan yang mereka produksi flop di pasaran. Padahal waktu Yoongi masih bekerja di perusahaannya iklan mereka selalu berhasil jadi ikon di masyarakat. Gitu-gitu juga anaknya itu memang punya otak dan ide yang brilian serta original.

Tak ada karyawannya yang lain yang punya ide sehebat Yoongi.

Tapi untuk memanggil anaknya pulang ke Korea... Tuan Min gengsi.

Dan ada perusahaan baru yang merebut perhatian publik dengan iklan-iklannya yang segar dan ikonik. Perusahaan yang konon dimiliki anak muda berbakat, macan baru dunia bisnis Korea Selatan.

✔️ Honey, I Sleep With Your BrotherTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang