cincin pemberian mum juga tiba-tiba bersinar mengeluarkan cahaya hijau gelap yang membuatku memejamkan mata
𖣂
hogwarts, 2019
kepalaku sedikit terbentur saat menahan agar albus tidak membenturkan tubuhnya ke dinding, lalu setelahnya aku menidurkan kepalanya dipahaku
sementara scorpius duduk dibelakangku merangkul pundakku dan sedikit mencondongkan tubuhnya melihat kearah albus
"albus! apa itu menyakitimu? albus, apakah kau -" suaraku terhenti oleh albus yang perlahan membuka matanya "apa yang terjadi?" tanyanya kepadaku dan juga scorpius
"harus ada batasan, pembalik waktu harus memiliki batasan waktu" suara scorpius menjelaskan
"apa menurut kalian kita sudah melakukannya? telah mengubah sesuatu?" suara albus kepada kami berdua
aku dan scorpius saling menatap bingung harus menjawab apa hingga tiba-tiba kami di kepung oleh dad dan juga paman ron yang kini ada sedikit perubahan di wajah dan susunan rambutnya bahkan cara berpakaian mereka juga berbeda, ada mum dan paman draco juga
scorpius langsung menyelipkan pembalik waktu ke sakunya. sedang kan albus melihat kami dengan tatapan kosong dan dia sangat kesakitan
"sudah kubilang. sudah kubilang aku melihat mereka" suara paman ron yang berdiri didepan albus
"aku pikir kita akan segera mencari tahu" suara scorpius yang kubalas anggukan
"hai, dad apa ada yang salah?" tanya albus kepada dad, dad menatap albus dengan tidak percaya
"ya, bisa dibilang begitu" suara dad bingung albus ambruk ke lantai yang membuatku menatapnya kaget "al!" pekikku memegang tangannya
tapi dad malah menepis tanganku yang membuatku menatapnya bingung
"menjauh dari anakku" ucapnya yang membuatku menatapnya kaget dan membulatkan mulutku
dad dan mum lalu membantu albus dan berjalan meninggalkanku
"mum, ada apa ini" ucap ku sambil berlari mengejar mum dam memegang tangannya, dia malah menepis tanganku yang membuatku semakin menatapnya tak percaya
"aku bukan ibumu" ucapnya suaranya berbeda dari suara mom, lebih dalam tidak seperti mom yang halus, lalu kembali berjalan bersama dad
bibi ginny?
tubuhku langsung lemas, bahkan sampai kakiku rasanya tidak bisa menampungku yang membuatku terjatuh di lantai
"cassie, dia ginny bukan ibumu. ibumu di ruangan minerva" suara dibelakangku yang membuatku mendongakkan kepala menatap kearah paman draco bingung
"apa? siapa cassie?" tanyaku masih menatap bingung kearah paman draco "cassie, kau cassiopeia. apa benturannya di kepalamu terlalu keras? astaga aglaia akan benar-benar membunuhku" suara panik paman draco yang semakin membuatku bingung
aku menatap kearah scorpius yang juga terkaget mendengar itu, bahkan setelahnya pandanganku kabur dan semuanya menjadi buram
𖣂
"kau pikir aku tidak menyesal menikah dengan mu!, aku juga menyesal!" pekikan lelaki tertahan yang membuatku membuka mataku perlahan, dan aku melihat sekeliling, ini di hospital wings
"scorp, scorpius~" panggilku pelan, scorpius yang memejamkan matanya kemudian terbuka dan menatap kearahku. ada kebahagiaan diwajahnya tapi juga kesedihan
"yang tadi cuma mimpi kan?" tanyaku pelan yang membuat scorpius menundukkan kepalanya dan meremas selimut hospital wingsku
"aku seharusnya tidak pernah mencintaimu. seharusnya aku lebih memilih menerima lamaran zacharias waktu itu ketimbang menikahimu. kau hanya mementingkan karirmu ketimbang aku dan anak-anak kita. draco dan lihat apa yang terjadi sekarang, kau membuat keduanya dalam bahaya!" itu suara ibuku
aku kemudian mendudukkan diriku di ranjang dan mulai menangis
"scorp, bagaimana ini. aku ingin ayahku yang asli dan namaku yang asli" ucapku yang membuat scorpius memelukku erat "aku juga tidak mau menjadi kembaranmu, aku hanya ingin menjadi kekasihmu" ucapnya yang yang kemudian sesuatu mengalir di rambutku yang kuduga adalah air matanya
ada dua siluet orang di tiraiku lalu mum dan paman draco berjalan kearah ranjangku. mum langsung memelukku erat begitu juga scorpius
lalu melepas pelukan kami dan menghapus air dimataku dan juga scorpius lalu melihat kearah paman draco
"ini semua gara-garamu draco!, coba saja kau mengikuti saranku untuk menyekolahkan cassie di beauxbatons dan scorpius di dumstrang, mungkin bahaya seperti ini tidak akan terjadi kepada mereka" suara ibuku bergetar yang membuat paman malfoy memegang rambutnya dan mengelus kebelakang
"kau selalu menyalahkan ku!, aku sudah meminta tolong kepada semua relasiku untuk mencari mereka!, bukan sepertimu yang hanya diam dirumah. ibu macam apa kau" paman malfoy berteriak kearah ibuku
"aku?! aku ibu macam apa?, siapa yang menyuruhmu untuk meminta bantuan kepada relasimu itu. aku! jika aku tidak menyuruhmu untuk melakukan itu, kau tidak akan melakukannya kan bahkan kau tidak sadar mereka hilang. kau hanya sibuk mementingkan bisnismu dan menaikkan kembali nama malfoy, bahkan jangan lupakan greengrass itu yang selalu ada di mana pun kau berada!" ibuku juga berteriak kepada paman malfoy yang membuat paman malfoy menggeram kesal
"demi salazar, aku tidak pernah ada apapa dengan dia. aglaia sampai kapan kau harus menuduhku seperti itu!!" paman malfoy menggenggam bahu ibuku erat yang membuat tubuh ibuku terguncang
ibuku menampilkan senyum terpaksa dan melepas pegangan paman malfoy
"bukan tanpa alasan aku menuduhmu, malfoy. kau ingat itu" ucap ibuku lalu melihat kearahku dan scorpius
"madame pomfrey sudah mengizinkanmu kembali keasrama, ayo mum antar kalian ini sudah larut" suara ibuku melembut sambil menarik aku pelan dan scorpius berjalan meninggalkan hospital wings
"dan satu lagi tunggu surat cerainya. errol akan mengantarnya" suara ibuku menyambung jalan kami
"ok, aku akan tunggu. tapi setidaknya biarkan scorpius tinggal bersama ku" suara paman malfoy yang memegang tangan scorpius yang membuat aku dan ibu menghentikan langkah kami
"aku tidak akan membuat salah satu anakku hidup menderita sama seperti hidupmu, malfoy" ucap ibuku tajam lalu melepas genggaman paman malfoy di tangan scorpius kemudian berjalan cepat kearah asrama dan mengabaikan paman malfoy yang berteriak kepadanya
𖣂
t᥆ bᥱ ᥴ᥆ᥒtιᥒᥙᥱ
d᥆ᥒ't f᥆rgᥱt t᥆ ᥎᥆꧑ᥱᥒt
YOU ARE READING
⠀ᵎ 𝗢𝗡 𝗥𝗘𝗩𝗜𝗦𝗜 + ʬ۪ʬ ˒ 𝐓𝐇𝐄 𝐂𝐀𝐌𝐀𝐑𝐀𝐃𝐄𝐑𝐈𝐄 ❪ !#⃞THECURSEDCHILD ❫
Teen Fiction⠀⠀ 𖠳 ꜝꜝ 𖢨 ៸ THE CAMARADERIE AND ⠀⠀⠀⠀⠀⠀THE CURSED CHILD ꜝꜝ 𓂸 𝘣𝘰𝘰𝘬 𝘵𝘸𝘰 𝘰𝘧 𝘢𝘯𝘰𝘵𝘩𝘦𝘳 𝘨𝘪𝘯𝘨𝘦𝘳 𝘸𝘦𝘢𝘴𝘭𝘦𝘺 ❛ she just want to meet her parents ❜ ── 𖡈 𝐈𝐍 𝐖𝐇𝐈𝐂𝐇 setelah 15 tahun kehidupan aglaia dan suaminya harry po...