Ada yang senasib gak? Kuy lah absen dulu xixi
Malam minggu yang cukup dingin, mengingat Jogja sudah memasuki musim hujan. Jam sudah menunjukan pukul setengah delapan, tetapi Afka masih aja sibuk dengan laptopnya."Masih lama mas?" tanya Tania yang sedang sibuk membersihkan luka di pelipisnya
"Kenapa hm"
"Jalan yuk" ajak Tania
"Mau jalan kemana?"
Tania tidak menjawab melainkan menatap Afka tajam.
"Kok diem? Emang mau kemana?" tanya Afka yang masih sibuk dengan laptopnya
"Gak jadi deh, mau jalan sendiri aja aku" ketus Tania
Afka yang kaget langsung mengikuti Tania ke ruang ganti.
"Kamu mau kemana?" tanya Afka
Respon Tania hanya diam sambil memilih rok yang tergantung rapi di lemarinya.
"Maaf, tadi ada file yang harus diselesaikan malam ini"
"Yaudah selesaikan aja dulu"
"Nanti aja"
"Kenapa?"
"Sekarang mau jalan sama Ibu Negara dulu, kamu ganti baju dulu aku tunggu dibawah" ucap Afka yang mencium pucuk pipi Tania kemudian keluar.
Tania langsung mengganti pakaiannya dan tak lupa merias wajahnya dengan tipis agar terlihat lebih segar.
"Ayok jalan" ucap Tania yang keluar dari ruang ganti
"Ayok" balas Afka
.
.
.Suasana malam minggu cukup ramai yang membuat mereka sedikit terjebak macet apa, untung saja mood Tania setabil jika tidak mungkin ia sudah meminta pulang sedari tadi.
"Akhirnya nemu parkiran juga"
"Rame juga"
"Cie yang pertama kali ke sini"
"Cie yang gak pernah ajak keluar istri" sindir balik Tania
Tania langsung keluar diikuti Afka yang langsung menggandeng tangan Tania.
"Mau jajan apa?"
"Sate"
"Ayuk" ajak Afka sambil berjalan mengelilingi beberapa tanda angkringan yang cukup ramai
KAMU SEDANG MEMBACA
Mas Afka (Selesai)
Short StoryBUDAYAKAN FOLLOW DULU SEBELUM BACA YA!! KALAU SUKA TINGGAL BACA, GAK SUKA TINGGAL SKIP AJA!!! GAK USAH RIBET Tania, perempuan lulusan S2 yang harus rela menikah dengan orang yang sama sekali belum ia kenal baik sifatnya ataupun masa lalunya. Akank...