7 "Musibah baru"

16 11 0
                                    

Sebelum baca jangan lupa vote dan follow!!!

Selama membaca😉

Akhrinya Clara sampai di rumahnya setelah di antar oleh Joshua. Terlihat wajahnya yang begitu senangnya setelah di antar oleh orang yang ia sukai saat ini.

"Aaaa.. Gue gak mimpi kan, " pekiknya dengan suara keras "Gue seneng bangetttt, arghhh, "

Ia pun segera masuk ke dalam rumahnya namun ternyata ibunya sudah jalan kerja lebih awal lagi.

"Ibu sudah pergi ternyata, " gumamnya dalam batin.

Clara sudah biasa di tinggal oleh ibunya bekerja oleh karena itu ia tidak terlihat tidak takut ataupun khawatir. Dan Biasanya paman atau bibinya suka datang untuk menemani Clara di rumah, namun untuk saat ini mereka tidak bisa datang karena masih bekerja di kampung.

"Gue bosen banget deh," sahut Clara menghela napas pelan.

Tiba-tiba ia kepikiran untuk pergi ke toko buku,karena mungkin saja novel yang ia tunggu-tunggu sudah dipasarkan ke toko buku dekat rumahnya.

"Semoga itu novel udah keluar deh, " ucapnya yang berharap.

Ia pun segera pergi ke toko buku tersebut setelah berganti pakaian sekolahnya. Clara berniat membeli buku tersebut dari hasil tabungannya yang selalu ia isi dari hasil uang jajan sekolahnya agar tidak membebani ibunya yang hanya bekerja sendirian untuk Clara. Ia tahu gaji dari pekerjaan ibunya tidaklah terlalu banyak, oleh karena itu ia dapat memahaminya.

"Cukup gak ya uangnya? Semoga cukup deh, " pekiknya.

Sesampainya ia di toko buku, segeralah ia masuk dan memulai mencari novel yang ia inginkan. Hampir 15 menit Clara mencari novel tersebut, akhirnya ia pun menemukannya.

"Nahh, itu dia, " sahutnya yang terlihat senang.

Saat akan mengambil novel tersebut tiba-tiba saja tanpa disengaja Clara memegang tangan seseorang yang akan mengambil novel tersebut juga, dan ternyata orang tersebut adalah Kenzie, YA! teman sekelasnya yang selalu bermusuhan dengan Clara.

"LOO!! " teriak mereka berdua secara bersamaan.

"Ngapain, lo, disini?" tanya Clara sinis.

"Yang ada Lo, kali gue disini udah langganan," balas Kenzie dengan jutek.

"Sejak kapan Lo? Gue disini udah lamaaa bangettt...karena dari sekolah dasar gue udah
tahu tempat ini," jawab Clara tak mau kalah.

"Terserah! Lo mau ngapain ngambil buku ini? Ini buku udah gue yang ambil duluan," sahut
Kenzie dan segera merebut buku itu dari tempatnya.

"Laahhh...itu buku udah gue incer-incer dari sebelumnya jadi itu buku punya guee!" Ketus
Clara dan segera menarik buku tersebut dari Kenzie.

"Lo ini apa-apaan sih, jelas-jelas gue duluan yang liat gue duluan yang ngambil jadi ini
milik gue," sahut Kenzie sambil melotot dan merebutnya kembali.

Mereka berdua tampaknya masih merebutkan buku yang mereka inginkan, namun mereka berdua tidak ada yang mau mengalah karena mereka berdua sama-sama ingin memiliki buku tersebut hingga membuat pengunjung yang lain terganggu.

Kamu atau Dia(END) Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang