Beberapa hari berlalu, tibalah hari dimana Bazar dilaksanakan. Kelas Zora memilih tema Entertainment, Kpop, Model, dan Idol. Satu kelas rela cosplay demi kelihatan solit.
Untuk kostum, tenang. Mereka tidak perlu bayar mahal-mahal. Karena ada Kirana, si anak orkay kesayangan kelas. Keluarganya memiliki toko yang menjual baju mewah dan bagus. Semua baju yang mereka pakai, diberikan secara gratis oleh Kirana.
Hari ini, Zora kebagian jaga saat pagi. Ia yakin ia sebagai OSIS tidak akan terlalu berguna jika membantu anak OSIS lain. Bahkan, Keenan si ketos ikut jaga stan bersama Zora.
"Ken! Lo liat stan sebelah, ambil tema dukun anying! Kekurangan tema kah ya? Ampe tema dukun diambil!"
"Mungkin kreatifitas mereka terlalu tinggi, kita aja gak nyampe."
Ohya, perwakilan kelas mereka adalah Keenan. Walau sangat-sangat sulit membujuk beliau agar mau cosplay seperti Idol kpop yang berpakaian keren dan kadang agak ribet.
"Sumpah ya, kenapa sih kalian semua milihnya gue sebagai perwakilan kelas?!" kesal Keenan karena baju yang dia pakai terkesan seperti om-om duda hot.
*Flashback*
"Woy!! Perhatian dulu, jadi acara sekolah itu bakal ada Bazar sama Prom Night. Di Bazar kita harus punya stan dengan tema yang beda-beda, terus juga harus punya perwakilan yang menonjol dan ngungkapin identitas tema!" jelas Zora di depan kelas.
"Siapa yang punya ide mau tema apa?" tanya Keenan ikut maju.
"Kenapa gak tema princes disney?" jawab salah satu diantara beberapa warga kelas.
"Oke, tulis dulu princes disney! Terus, apa lagi?" tanya Zora.
"Tema Vampire, Zor!" Zora menulis Vampire di papan tulis.
"Tema kerajaan!"
Lalu, banyak lagi kreatifitas anak kelasnya. Terakhir, Zora menambahkan idenya yaitu Idol/Entertainment.
"Sekarang, kita pemungutan suara! Silahkan maju ke depan, dan tulis garis di tema yang kalian mau. Satu aja ya!" titah Keenan.
Beberapa menit kemudian, pemungutan suara telah selesai. Zora menghitung berapa garis yang ada di tema yang dipilih.
"Vampire 3, Disney 2, kerajaan 2, Idol 10, sama duyung 1." Zora membacakan hasil vote seluruh kelas.
"Karena anak kelas kita ada 18, jadi kita bagi. 9 diantaranya yang nyiapin dan diskusiin mau jual apa, dan 9 lainnya jaga stan. Siapa yang mau nyiapin barang / makanan yang mau dijual?!" tanya Keenan di depan kelas dengan nyaring.
"Gue!"
"Aku!"
"Gue Ken!"
"Gua!"
Lalu, terkumpul lah 9 orang yang akan menyiapkan makanan apa yang dijual di stan nantinya.
"Makanannya harus yang elit gitu gaksih? Temanya dah bagus Idol!" gumam salah satunya.
"Gak usah elit-elit, yang penting bisa dimakan." ujar Keenan.
"Bazarnya itu lusa guys! Jadi gue harap kalian bisa nyiapin semuanya sebelum hari-H. Coba kalian catat dulu makanan yang bakal dijual, biar gue print jadiin menu!"
"Oke, shiap Zora!" Kesembilan orang itu berdiskusi dibelakang kelas dan mencatat makanan yang masih mampu mereka buat, bukan masalah uang. Tetapi tenaga.
"Nih, Zor!" Zora membaca kertas itu.
Makanan:
•Garlic Bread
•Bolognese Spaghetti
•Spicy Fried Chicken
•Sandwich
KAMU SEDANG MEMBACA
Gue Bukan Cewek Biasa (END) | Dahyun & Eunwoo
RomanceVisual: Dahyun - Twice (Zora) Cha Eunwoo - Astro (Gio) Start: 18 September 2023 End: - Zora, bernama lengkap Nazora Williams. Anak keluarga kaya-raya. W-group, sebuah perusahaan yang bergerak di bidang entertainment, perdagangan, serta distribusi...