Lucunya Negeri ini.
Ingin mendapatkan pemimpin yang tegas,
Berkharisma dan memiliki sebuah visi
namun selalu disalahkan jika gagal bertugas
Para koruptor bebas bermain.
Mereka mengumpulkan pundi-pundi uang
bagaikan seekor babi yang mandi dengan
riang di lumpuran kotor nan menjijikan.
Mereka mendapatkan kebebasan yang tidak
adil.
Dihukum, namun tidak berat, Ingin
dimiskinkan, namun dilindungi dengan
ketat Oleh kekuatan uang mereka yang
sangat tebal.
Mereka mencari perhatian.
Hidup seperti artis terkenal
yang selalu hidup dalam kemewahan,
Melupakan tugas sebagai wakil rakyat.
Lucunya negeri ini.
Melihat para pemimpin bangsa
saling menyerang dengan lainnya
demi mendapatkan sebuah bangku
kekuasaan.
Mereka bermuka dua,
seperti sebuah koin yang memiliki dua sisi
yang berbeda.
Dari mulut mereka keluar perkataan manis,
Mengeluarkan janji-janji palsu demi sebuah
suara.
Hidup bagaikan berada di penjajahan.
Para penguasa kotor dan koruptor
hidup menikmati kemewahan duniawi
saat rakyat harus merasakan penderitaan.
Bekasi, 26 Februari 2014
KAMU SEDANG MEMBACA
KEHIDUPAN NYATA
PoetryHigh rank #125 of 109K Story IN POEM (28-08-18) #133 IN POEM (31-05- 2018) #216 IN POETRY (02-02-2018) #347 IN POETRY (20-07-2017) { Antologi Puisi ini sudah diterbitkan} Hidup adalah guru yang baik dalam menjalani kehidupan yang fana ini. kita ad...