13 🗽 Surprise for Her

856 113 7
                                    

Heran sekaligus penasaran, Hayoung pun duduk manis di sebelah laki-laki itu sambil menikmati pemandangan di malam itu dari kaca jendela

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.

Heran sekaligus penasaran, Hayoung pun duduk manis di sebelah laki-laki itu sambil menikmati pemandangan di malam itu dari kaca jendela.

"Oppa, boleh kubuka jendelanya?" tanyanya sambil menoleh ke arah Sehun.

Sehun mengangguk. "Boleh."

Maka Hayoung pun membuka jendela dan merasakan angin dingin yang menerpa wajahnya. Dia memejamkan mata sambil tersenyum. Baru saja dia membuka kaca jendela lebih lebar, tiba-tiba laki-laki itu mengingatkan.

"Yakk, jangan dibuka terlalu lebar!" katanya.

"Ne?" Hayoung menoleh lagi. "Oppa kan tidak menyalakan AC-nya. Boleh dong kalau kubuka lebar-lebar?"

"Jangan. Kau ini bandel sekali, sih? Bagaimana kalau kau masuk angin?" tanya Sehun spontan yang membuat kedua mata Hayoung membulat.

Tumben sekali Sehun Oppa khawatir padaku... Padahal kemarin-kemarin dia begitu dingin.

Mungkin setelah aku tersesat, dia jadi berubah. Hihihi...

Kini gadis itu senyum-senyum sendiri.

"Kenapa kau senyum-senyum sendiri, hah?" tanya Sehun tajam.

Hayoung cepat-cepat menyembunyikan senyumannya. "Hah? A-ani, siapa yang senyum-senyum sendiri?"

Duh, hampir saja! batinnya.

"Sana tidur. Perjalanannya masih lama, kok," sahut laki-laki itu sambil menyalakan AC mobil.

Hayoung menguap lebar sebelum dia tidur. "Hoahmmm... Ne, Oppa..." Dia pun akhirnya tidur dengan posisi miring, sedikit ke arah Sehun.





***





Saat menunggu lampu merah di sebuah perempatan jalan raya, sesekali laki-laki itu menatap Hayoung yang tengah tertidur pulas. Dia bisa mendengar suara helaan napas Hayoung yang teratur.

Sehun tersenyum. "Kau benar-benar kelelahan," gumamnya.

Untuk mencairkan keheningan, dia pun menyalakan tape dan lagu-lagu instrumental pun mengalun lembut.

Sesekali Sehun juga menguap karena dari pukul sepuluh pagi hingga sekarang, dia tidak beristirahat sama sekali. Tiba-tiba...

DIIIINNNNN...!!!!

Mobil yang dikendarainya nyaris menabrak mobil di depannya karena dia tidak konsentrasi. Suara klakson yang berbunyi lantang itu mengagetkannya sehingga membuatnya tidak mengantuk lagi. Dia pun menginjak rem secara mendadak dan membuat hentakan sedikit keras, membuat kepala Hayoung nyaris membentur dashboard.

LOST IN NYC ➖ Sehun & HayoungTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang