Gak Kenal (Jaehyun x Haechan)

9.6K 920 126
                                    

OSPEK

Satu kata penuh makna buat mahasiswa baru. Dimana mahasiswa baru dibiasakan dengan kehidupan kampus, dipaksa mandiri dan bersosialisasi dengan teman dan kakak tingkatnya. Mahasiswa baru juga dituntut on time, berpikir kritis, berani dalam hal menjawab, bertanya, mengakui kesalahan dan bertanggung jawab. 

Tidak selamanya ospek itu kejam dan tanpa esensi. Contohnya seperti ospek di universitas dimana Haechan menjadi mahasiswa baru.

Berkat ospek yang diadakan di lingkup universitas dalam waktu tiga hari dan satu minggu di lingkup jurusan, Haechan telah mengenal banyak orang. Entah dari jurusan lain, bahkan fakultas lain. Haechan juga sudah mengenal seluruh teman jurusannya yang tidak sedikit. Dan beberapa kakak kelas yang mengurus ospek tentu saja. 

Ya meskipun dia masih sering lupa nama orang itu, yang penting sudah kenal. Benar?

Dan di sinilah dia sekarang setelah masa ospek berakhir. Berkumpul bersama geng barunya. Ada Jaemin, Jeno, Renjun, Hina dan Somi. Mereka berkumpul di kantin setelah kelas mereka berakhir. Dan saat ini mereka tengah membahas sesuatu yang menurut Jeno, Renjun dan Haechan tidak penting. Yaitu,

"Paling tampan itu ya Kak Taeyong lah. Kok bisa Kak Lucas sih?" Sahut Somi tidak terima pada Hina.

"Aku sih lebih suka Kak Jungwoo ya. Dia kalem tapi seksi gitu," Jaemin menimpali.

"Kak Lucas itu udah ganteng, humoris, baik. Kurang apa coba?" Hina membela diri.

Iya, mereka sedang membahas kakak tingkat selama ospek yang menurut mereka tampan, seksi, berkharisma, galak, apapun itu.

Jeno dan Renjun sih tidak tertarik karena mereka kan ultimate seme. Ya kali mau ngomongin cowok ganteng, ya kan. Kalau Haechan, meskipun dia uke, tidak tertarik karena.....

Ya pokoknya tidak tertarik lah. Dia saja sudah agak lupa sama namanya. Dia itu lebih hapal wajah daripada nama. Lagipula menurut Haechan itu tidak terlalu penting untuk diingat jika sekedar ganteng. 

"Eh Chan, bener nggak?" Tanya Jaemin membuyarkan lamunan Haechan.

"Nggak," Haechan menjawab sekenannya.

PLAK

"ADUH! KENAPA MUKUL SIH?" Haechan ngotot pemirsah.

"Ya lagian jawabnya ngawur," Jaemin melotot.

"Iya udah maaf. Kenapa? Gimana?"

"Kak Jaehyun ganteng kan?" Tanya Hina dengan semangat.

"Iya kan Chan. Kalau Kak Lucas, Kak Taeyong, Kak Jungwoo kita semua beda pendapat. Tapi kalo Kak Jaehyun-"

"Kita semua sepakat," Jaemin memotong perkataan Somi. Padahal Somi kan masih semangat mau ngejelasin tentang Kak Jaehyun.

Haechan masih memproses perkataan teman-temannya. Dan selagi Haechan memproses sekaligus mengingat, mana yang namanya Kak Jaehyun ini, segorombolan kakak tingkat yang tadi mereka bahas berjalan masuk ke kantin. Membuat Jaemin, Hina dan Somi menahan napas. Sedang Jeno dan Renjun hanya memutar mata malas melihat teman-temannya.

Dan saat segerombolan itu tepat di samping meja mereka, tiba-tiba suara Haechan memecah keheningan yang tercipta.

"Emang Kak Jaehyun itu yang mana sih?"

JEDAR

Suara petir imajiner terdengar.

Jeno dan Renjun tersedak.

Jaemin melotot.

Somi menganga.

Hina terhina.

Haechan OneshootTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang