3. Kryfi Chora

1.4K 169 7
                                    

Kryfi chora merupakan sebuah negeri tersembunyi. Tidak ada yang tahu dengan pasti dimana letaknya, karena sesuai dengan namanya negeri ini benar-benar tersembunyi. Dunia thavma, begitulah sebutan dunia dimana kryfi chora berada.

Di kryfi chora, terdapat empat kerajaan yang dipimpin oleh manusia yang terletak sesuai arah angin. Kerajaan yang terletak di bagian selatan adalah kerajaan Selini. Sementara bagian barat terdapat kerajaan Afroditi. Bagian timur berdiri kerajaan Aris. Terakhir bagian utara terdapat kerajaan Oilios. Kerajaan Oilios merupakan kerajaan utama yang paling besar yang memimpin serta menyatukan tiga kerajaan lainnya. Bisa dikatakan raja dari kerajaan Oilios adalah pemimpin para raja manusia.

Selain itu, terdapat kerajaan lain yang berdiri sendiri atau berada di luar kekuasaan kerajaan Oilios. Karena kryfi chora, bukanlah negeri yang ditempati oleh manusia saja. Manusia hidup berdampingan dengan makhluk lain seperti bangsa elf, vampire, werewolf,goblin dan makhluk-makhluk magis lainnya.

Beratus-ratus tahun lalu, selalu terjadi peperangan antara manusia,elf dan makluk magis lain. Satu sama lain selalu memandang dengan rasa benci dan membunuh. Manusia memandang bangsa vampire, elf dan makhluk magis sebagai monster dan layak di bunuh karena mengancam nyawa manusia dengan kekuatan mereka. Sementara bangsa vampire dan werewolf misalnya, selalu menganggap manusia sebagai makanan. Para elf berpikir manusia hanyalah makhluk perusak dan bangsa vampire serta werewolf dianggap sebagai binatang buas. Jadi, tidak ada perdamaian di negeri tersebut. Setiap saat selalu dilewati dengan rasa khawatir bila ada yang menyerang.

Sampai kerajaan langit yaitu kerajaan Oouranos yang ditempati para angel bersimpati dan merasa sedih dengan peperangan yang selalu terjadi di negeri tersebut, mengirimkan utusan dari langit pada setiap kerajaan di negeri kyfi chora. Setiap utusan bertugas menyampaikan pesan dari raja langit. Para utusan menawarkan kesepakatan perdamaian yang saling menguntungkan dan tidak merugikan satu sama lain. Hingga pada akhirnya, seluruh penghuni kryfi chora setuju untuk menjalin perdamaian dengan beberapa aturan yang wajib ditaati sesuai dengan kesepakatan bersama. Bila melanggar, maka siap menerima hukuman berat.

Perjanjian perdamaian yang dibuat oleh para penghuni kryfi chora membuat geram penghuni kerajaan Skouros. Kerajaan ini adalah kerajaan kegelapan yang dihuni oleh para demon yang memiliki sifat benci perdamaian dan haus kekuasaan. Tanpa ada yang tahu, para demon lah yang selama ini diam-diam menebar kebencian antara penghuni kryfi chora.

Ada dua kerajaan tak tersentuh di kryfi chora. Artinya kerajaan tersebut berada jauh dari jangkauan para penghuni kryfi chora. Bahkan letak kerajaannya pun tak diketahui. Kerajaan tersebut adalah kerajaan langit dan kegelapan.

Rumor mengatakan bahwa jalan masuk menuju kerajaan langit terletak tepat di pusat dari empat kerajaan manusia. Karena tepat di bagian tengah, terdapat gunung suci yang ditumbuhi pepohonan lebat dan hijau. Disekeliling gunung terdapat danau yang airnya bersumber dari gunung. Rumor pun menyebutkan bahwa tepat di bagian puncak gunung terdapat pohon suci yang dikelilingi sungai dengan air jernih. Ada yang percaya, sungai tersebut adalah tempat para angel membersihkan diri. Sementara pohon suci yang dikelilingi sungai adalah pintu masuk menuju alam para angel.

Sementara untuk kerajaan kegelapan terletak beribu-ribu mill jauhnya dari empat kerajaan manusia. Ada yang percaya bahwa pintu gerbang untuk memasuki kerajaan para demon tersebut terdapat di sebuah gunung yang gersang. Untuk mencapai gunung, maka harus melewati hutan dasos, hutan tersebut adalah hutan kegelapan yang dipenuhi ilusi dan makhluk jahat.

Lima puluh tahun yang lalu, perang hampir saja tercetus kembali. Hal ini disebabkan karena salah seorang angel tingkat ketujuh jatuh cinta dan melakukan hubungan terlarang dengan pangeran kerajaan Oilios. Sesuai dengan peraturan langit, bahwa para angel dilarang untuk memiliki hubungan asmara dengan makhluk selain sesamanya. Hal ini membuat marah dan iri para penghuni kryfi chora lainnya. Karena berhubungan dengan para angel merupakan suatu keuntungan besar. Angel memiliki kemampuan yang luar biasa. Para demon pun ikut memanas-manasi penghuni kryfi chora dengan menyamar sebagai salah satu dari mereka.

Half AngelTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang