Cover : @lihanelv
Tokoh : Oh Sehun, Bae Irene
Genre : Fantasy, Romance, Action.
Bae Irene hanyalah seorang mahasiswi S1 jurusan biological sciences yang tengah menempuh studi di Seoul National University. Irene yang menyukai cerita fantasy tidak...
Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.
Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.
Kerajaan Oilios adalah kerajaan yang besar dengan kekuasaan yang luas. Sulaman emas singa yang berdiri dengan bertumpu kedua kaki meraih matahari di atas kain merah menunjukkan jati diri kerajaan utara yang terdapat pada bendera kerajaan. Kerajaan Oilios yang terletak di bagian utara tersebutdikatakan sebagai pusat pengendali dari tiga kerajaan manusia lainnya di negeri kryfi chora.Memiliki tentara berkuda yang jumlahnya mencapai ribuan dengan persenjataan lengkap dan keahlian yang luar biasa. Hal inilah yang menyebabkan kerajaan Oilios sangat ditakuti dan dihormati oleh tiga kerajaan lain. Bahkan kerajaan makhluk-makhluk magis pun mengakui kekuasaan dan kekuatan yang dimiliki oleh kerajaan utara tersebut.
Raja Han Jung Soo, menempati tahta agung tertinggi kerajaan saat ini. Dibawah kepemimpinannya yang adil dan bijaksana, rakyat hidup dengan makmur dan damai. Hubungan kerja sama dengan kerajaan-kerajaan lain terjalin dengan baik. Pernikahannya dengan seorang mantan angel tingkat tujuh bernamaIm Yoo Na,dikaruniai dua belas anak laki-laki yang memiliki sebagian kekuatan para angel.
Han Min Seok, pangeran pertama yang menolak untuk menempati tahta putra mahkota dikenal sebagai sosok yang kuat, tangguh dan berani. Seorang panglima perang yang dapat mengendalikan es hingga membekukan musuh dengan kekuatan magis glacies yang dimilikinya. Diusia yang terbilang muda, ia berhasil memimpin pasukan untuk menumpas pemberontakan yang mengancam kerajaan Oilios.
Pangeran kedua yang juga menolak tahta putra mahkota yaitu Han Lu Han. Selalu bekerja dalam diam dibalik bayangan dan jarang terlibat masalah langsung. Ahli dalam merancang strategi dan merupakan otak dari segala sesuatu. Memiliki kekuatan magis mentalist yang dapat mengendalikan suatu objek dengan pikiran.
Han Yi Fan, pangeran ketiga yang dengan malas menolak tahta putra mahkota dikenal sebagai sosok angkuh. Walaupun memiliki sikap angkuh, sebenarnya dia sangat peduli terhadap keluarga dan rakyat kerajaan Oilios. Dijuluki dragon karena memiliki kekuatan magis volant yang dapat terbang bak seorang naga, mengendalikan api dan tahan terhadap berbagai racun. Keahlian bertempurnya menyamai saudara pertamanya dan selalu menemani Minseok dalam bertempur dengan formasi baris terdepan.