Chistal Aurora, nama pasien perempuan itu.
Sayangnya nama yang indah tak diikuti oleh nasib yang serupa.
Gadis yang baru berusia 16 tahun itu sudah beberapa kali masuk Rumah Sakit. Kebanyakan karena pingsan akibat terlalu kelelahan. Bahkan ia pernah datang sendiri saat tangannya berlumuran darah.
Selama ia sakit, tak ada yang mengantar atau menjenguknya.
Hingga akhirnya sebuah kecelakaan hebat membuatnya koma dalam waktu yang lama. Beberapa teman di kelasnya barulah mulai menjenguk satu persatu. Begitu juga dengan guru-guru di sekolahnya.
Namun, mereka pun datang sekedarnya saja. Mereka meletakkan bingkisan, yang sebagian besar adalah buah-buahan. Lalu mengucapkan kalimat cepat sembuh, dan pergi begitu saja.
Tak ada yang mencoba duduk di dekat gadis itu dan mengajaknya mengobrol lebih lama. Menanyakan kabarnya, menceritakan tentang bagaimana keadaan di kelas, atau ada berita terbaru yang sedang populer.
Meskipun ia koma, harusnya mereka percaya bahwa gadis itu bisa mendengar mereka di suatu tempat.
Sayangnya, tak ada yang melakukannya hingga berbulan-bulan kemudian..
Dokter pun hanya bisa pasrah dengan kondisi gadis itu.
Namun sekarang, keajaiban sedang berpihak pada gadis itu, Christal. Ia terlihat lebih segar dan banyak tersenyum saat kesadarannya kembali. Hal yang tidak pernah dilakukannya saat dulu pernah berkunjung kesini. Christal hanya menunduk dengan tatapan kosong. Ia hanya bicara seperlunya saja. Tak ada ekspresi sama sekali seakan gadis itu tak memiliki gairah untuk hidup.
"Dok, sepertinya ada sedikit masalah.." Panggil salah seorang suster yang ada di dekat ranjang Christal.
Dokter itu mengecek kembali kondisi tubuh Christal lalu melemparkan tatapan penuh tanya ke arah suster. Suster itupun angkat bicara.
"Dia..tidak bisa mengingat hal apapun dok" Ucap suster itu.
Mendengar ucapan suster, Christal (yang notabene nya adalah si arwah tanpa nama) mendengus pelan.
Ya jelaslah nggak bisa mbak suster. Aku emang bukan Christal. Aku ini arwah, hantu, eh jin.. Apalah itu.. pokoknya aku bukan dia..
Ia pusing dengan pikirannya sendiri
Dokter pun mengambil alih dan berdiri di sisi gadis yang terlihat menggaruk-garuk kepalanya.
"Apa kamu tahu nama kamu sendiri?" Gadis itu menggeleng.
"Atau ada hal lain yang kamu ingat?"
Ia kembali menggeleng pelan dengan raut wajah datar.Dokter pun akhirnya menyimpulkan jika ini efek dari koma yang cukup lama. Sehingga gadis ini kehilangan seluruh ingatannya. Namun, ia akan terus melakukan pemeriksaan lebih lanjut untuk memastikan keadaan yang sebenarnya.
Christal hanya manggut-manggut mendengar penjelasan dokter. Di dunia ini, memang tidak semua hal bisa dijawab dengan akal pikiran. Ada hal yang terjadi melebihi nalar manusia. Contohnya saja kejadian yang terjadi pada dirinya sekarang. Jangankan dokter, ia sendiri saja masih bingung.
Ia lalu perlahan mengalihkan pandangannya ke arah wanita dan laki-laki di belakang dokter itu.
Tunggu! Apa tadi itu?
Ia menangkap ekspresi lega saat dokter mengatakan bahwa ia hilang ingatan. Mereka berdua juga saling melempar pandangan penuh arti. Senyum yang terukir di kedua bibir orang itu, senyum penuh kepalsuan.
Ia yakin bahwa ada yang tidak beres dengan apa yang terjadi pada gadis ini. Tidak menutup kemungkinan mereka adalah penyebab komanya gadis ini.
Memikirkan hal itu membuat Christal teringat akan satu hal penting lainnya.
Jika arwahnya ada di tubuh gadis ini, lalu kemana arwah gadis yang sesungguhnya?
So far so good kah?
😂Terimakasih yang masih mau lanjut membaca
🙏
KAMU SEDANG MEMBACA
Sa Vie [Completed]
FantasyBagaimana jadinya jika arwah gadis yang tidak jelas asal usulnya tiba-tiba masuk ke dalam tubuh Christal Aurora-gadis SMA yang koma hampir 1 tahun lamanya? Selain ia harus menjalani hidup Christal yang ternyata penuh lika-liku, ia juga harus mencari...