[Backsound]
("That's Okay" –Kyungsoo)Sore ini menjadi sore yang indah bagi Kyung-soo. Langit senja yang menyejukkan mata dan desiran angin yang menerpa wajahnya.
Matahari yang siap untuk kembali ke asalnya membuat langit berubah menjadi kelabu, namun itu tetap indah.
Inilah yang disukai Kyung-soo.
Saat ini ia tengah duduk di salah satu bangku yang tersedia di sekitaran sungai Han. Ia sebenarnya tak datang sendirian, ia datang bersama dengan Chanyeol.
Tapi entah kemana namja jangkung itu sekarang. Dan ia meninggalkan Kyung-soo sendiri, atau lebih tepatnya menyuruh Kyung-soo untuk menunggu kedatangannya.
Kyung-soo melihat ke kanan dan ke kiri untuk memastikan kedatangan Chanyeol, karena sudah lebih dari 10 menit nama jangkung itu tak datang.
"Dimana dia sih?" Gumamnya sendiri sambil terus mengecek jam tangannya.
Kyung-soo sudah mulai jenuh menunggu Chanyeol, memangnya kemana sih namja jangkung itu?
"Kyung!" Kyung-soo menoleh karena merasa jika namanya dipanggil.
Mata Kyung-soo berbinar karena yang memanggilnya tadi adalah Chanyeol, tapi tunggu dulu....
Kenapa Chanyeol mengganti pakaiannya? Dan apa yang dia bawa? Buket bunga? Pertanyaan itulah yang sekarang berputar di kepala Kyung-soo.
Bagaimana tidak, tadi saat mereka berangkat bersama, Chanyeol hanya mengenakan pakaian santai. Kaos putih dan jeans hitam, hanya itu.
Dan sekarang? Ia mengganti pakaiannya menjadi kemeja putih dengan jas berwarna hitam dan celana yang senada dengan jasnya.
Satu lagi, namja itu membawa buket bunga baby breath.
"Kyung kemari!" Teriak Chanyeol lagi dengan tangan yang melambai mengisyaratkan Kyung-soo agar mendekatinya.
Kyung-soo yang awalnya hanya diam saja akhirnya melangkahkan kakinya ke arah Chanyeol.
Satu langkah kaki Kyung-soo terasa berat saat ini entah kenapa itu. Saat kakinya berjalan maju, ia seperti merasakan perbedaan, dari banyak orang yang berlalu lalang seketika lenyap bersamaan dengan langkahnya.
Bersamaan dengan itu juga daun dan bunga tiba-tiba saja berjatuhan. Dada Kyung-soo terasa sakit, ada apa ini?
Kini Kyung-soo sudah ada di hadapan Chanyeol yang tengah tersenyum padanya. Senyuman yang indah dari senyumannya selama ini, pikir Kyung-soo.
Hanya ada mereka berdua disini dan ditemani oleh guguran daun dan bunga.
Kyung-soo terpana melihat Chanyeol, lidahnya tak bisa bergerak dan mulutnya tak bisa mengucapkan sepatah katapun.
"Ini untukmu." Ucap Chanyeol sembari memberikan buket bunga yang dipegangnya pada Kyung-soo.
"Kau suka?" Tanyanya.
Kyung-soo mengangguk sambil tersenyum kearah Chanyeol. Namja jangkung itu mengusap kepala Kyung-soo lembut.
"Maaf." Dahi Kyung-soo berkerut, kebingungan.
"Untuk apa?" Tanyanya.
"Untuk nanti."
Kyung-soo yang masih terlihat kebingungan tiba-tiba tangannya digenggam oleh Chanyeol.
"Kyung aku ingin mengatakan sesuatu padamu." Suara Chanyeol sangat lembut, itu yang Kyung-soo rasakan saat ini.
"Apa yang ingin kau katakan?"

KAMU SEDANG MEMBACA
𝐒𝐰𝐞𝐞𝐭 𝐃𝐫𝐞𝐚𝐦𝐬 [✓]
FanfictionHigh rank🏆: #1 yeolsoo 200219 #9 chando 210219 #13 chandi 230219 #1 sweetdreams 230219 #9 chansoo 270319 "Close your eyes and feel." -pcy ~~ "Bagaimana ini bisa terjadi? dimana aku?" -dks ~~ "Aku tetap disini, tidak pernah beranjak sedikitpun." -u...