Bab 19 : Kerja

89 7 0
                                    

"Lembur lagi?" tanya ibu.

"Iya, Bu. Kan akhir bulan," jawab Mesty.

"Lah, emang biasanya bukan? Dimana-mana kerja kan aturannya cuma delapan jam. Kamu? Bisa 10-12 jam kadang malah 14 jam. Itu belum termasuk weekend yang juga jadi weekday loh." Ibu malah mengomel.

"Kan biar dapet target, Bu, makanya harus lembur."

"Trus kalo target udah tercapai, karyawan dapet apa? Palingan bonus yang ga seberapa itu kan? Sementara kesehatan karyawan ga dipikirin. Tau-tau sakit keras. Tau-tau duit gaji sama bonus abis buat berobat sana sini. Trus ngapain kerja kalo ga punya waktu buat nikmatin hasil kerjanya? Itu kerja apa dikerjain?"

Mesty terdiam meski dalam hatinya ingin membela diri dengan alasan, "sekarang cari kerja susah, Bu."

***

Mini Stories [COMPLETED]Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang