21

4.5K 272 47
                                    

Beberapa hari istirahat dirumah, membuat kondisi Minju jauh lebih baik. Hampir tiap hari Yujin datang kerumahnya hanya untuk sekedar mengecek keadaan Minju dan memastikan mantan 'istri'nya sudah makan dengan baik dan meminum obatnya.

Hari ini minju berencana untuk kembali ke kantor, beberapa hari tidak bekerja, membuat pekerjaan Minju menumpuk dan harus segera di selesaikan.

Pagi ini Yujin datang untuk mengantarkan Minju ke kantor dan juga mengantar Jinu ke sekolahnya.

"Pagi Minju" sapa yujin dengan senyum dimplenya yang manis

"Pagi Yujin-ah" jawab Minju dengan senyuman yang tidak kalah manis.

"Pagi jagoan Daddy"

"Pagi Daddy" jawab Jinu dengan langsung melompat kedalam gendongan Yujin.

Selama di perjalanan, mereka habiskan dengan bercerita tentang keseharian Jinu di rumah yang selalu mengomel karena Minju selalu memaksanya memakan sayuran. Dan di respon dengan senyum oleh Yujin yang pandangannya tidak pernah lepas dari Minju.

"Nanti kau pulang jam berapa ?" Tanya Yujin

"Sepertinya akan malam, kenapa?"

"Tidak, aku hanya ingin mengajakmu makan malam"

"Aku akan mengusahakan untuk cepat menyelesaikan pekerjaanku. Kau tau kan Yujin, beberapa hari tidak bekerja membuat pekerjaanku bertumpuk" jawab Minju yang secara tidak langsung meng-iyakan tawaran Yujin

"Jangan terlalu memaksakan dirimu, aku tidak mau kau sakit lagi" balas Yujin dengan mengambil tangan Minju dan menggenggamnya.

Tersirat rasa kekhawatiran dari genggaman Yujin pada tangan Minju, minju tersenyum karenanya.

"Aku sudah lebih baik, jangan khawatir" jawab Minju dengan membalas genggaman tangan yujin dan menautkan jari mereka.

Yujin merasa bahagia, Minju sudah mulai kembali membuka hatinya untuk menerima keberadaannya, Yujin tidak akan menyia-nyiakan kesempatan ini. Dan malam ini Yujin ingin kembali membuktikan perasaannya pada minju.

.







.








.








.

Yujin sudah menunggu Minju di luar gedung kantornya. Setelah menelfon, Yujin tau bahwa Minju sedang berjalan bergegas turun untuk menemuinya.

"Maaf Yujin-ah, apa kau sudah menunggu lama ?" Tanya Minju sambil setengah berlari ke arah Yujin.

Minju berjalan secepat yang dia bisa untuk segera bertemu Yujin. Dia tidak ingin Yujin menunggu lebih lama.

"Tidak apa, aku baru saja sampai" jawab Yujin. Padahal dia sudah menunggu lebih dari 1 jam.

"Ayooo jalan, aku sudah sangat lapar"

.



.




.

Yujin dan Minju makan di restoran Italia dengan dekorasi khas negara tersebut. Dengan nuansa latin dan alunan musik yang romantis menambah suasana menjadi hangat dan menenangkan.

"Aku tidak bisa menahan lebih lama lagi Kim Minju, aku butuh jawabanmu" tanya Yujin langsung. Dia sudah tidak bisa menahan dirinya lebih lama lagi untuk mendengar jawaban dari Minju.

Minju tersenyum tipis. Tapi tidak dapat di lihat oleh Yujin.

"Kenapa kau ingin rujuk lagi dengan ku ? Apa yang membuatmu begitu yakin ? Apa hanya karna Jinu?" Tanya Minju ingin mendengar lebih lanjut jawaban dari Yujin.

CHANCE (END)Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang