"Hai! Boleh gabung?"
"Boleh kak!" Sahut Salma yang membuat laki laki itu mengangguk lalu duduk di sebelah Arsy.
"Oh iya! Gue belum tau siapa nama lo?!" Ujar laki laki itu pada Arsy yang tentu saja membuat Arsy mengerutkan keningnya karena bingung.
"Gue yang tadi pagi kalau Lo lupa," laki laki itu seakan tau isi kepala Arsy yang membuat Arsy tersenyum.
"Oh iya, maaf kak lupa!"
"Kenalin, nama gue Samudra, Fadhel Samudera, panggil aja sam," laki laki itu memperkenalkan diri sembari mengulurkan tangan.
"Arsy kak, Arsyla Alesha Damara," ujar Arsy sembari menyambut uluran tangan dari Samudera.
"Nama yg bagus, cocok sama orangnya,"
"Uhm makasih kak," sahut Arsy.
"Ekhem!" Arsy dan Sam lantas menoleh mendengar dehaman Salma.
"Ada orang Lo disini!" Ujar Salma yang membuat Samudera dan Arsy terkekeh.
"Nama lo Salma kan?" Tanya Samudera yang membuat Salma mengangguk.
"Elo cewek yang pernah ngejar ngejar el-" Samudera tak dapat melanjutkan ucapannya karena Salma yang langsung membekap mulutnya.
"Hush! Diem Lo! Jangan di bahas lagi!" Samudera hanya mengangguk angguk saja.
"Ngejar ngejar siapa?" tanya Arsy yang juga ingin tahu.
"Enggak, bukan siapa siapa kok Ar," ujar Salma.
"Yaudah deh, kalau gitu gue duluan ya! Cuman mau nanya nama Lo doang tadi,"
"Halah bilang aja mau pdkt," cibir Salma yg membuat samudera terkekeh.
"Kalau Lo nemuin kesulitan atau butuh bantuan, kasih tau gue aja ya," ucapnya.
"Kalau tentang pelajaran sih ngga mungkin ya kak, orang beda jurusan," ucap Salma yg membuat Arsy geleng-geleng kepala dengan tingkah teman barunya itu. Setelahnya samudera pergi meninggalkan kedua gadis itu.
***
Sekarang Arsy dan Salma sudah berada di dalam kelas, saat ini kelas mereka sedang free time. Guru guru sedang rapat, jadilah kelas yang ramai bak tong setan. Ada yang bernyanyi, ada yang mengobrol, ada yang bermain handphone dan juga bergosip ria.
"Sal, tadi kak Sam mau bilang apa? Kok kamu langsung bekap mulutnya?" Tanya Arsy membuka percakapan.
Pertanyaan yang dilontarkan Arsy membuat Salma sedikit salah tingkah. Arsy tentu saja tambah penasaran karena hal itu.
"Nggak, bukan apa apa kok," alibinya membuat Arsy mengangguk paham, mungkin Salma memang tidak ingin bercerita.
"Oh iya Ar, tadi Lo lama ke kantin ada masalah apa?" Tanya Salma pula.
"Tadi aku nggk sengaja nabrak orang, tapi kayaknya dia marah deh, mukanya dingin gitu, temen temennya juga gitu, berasa lagi ada di film GGS gitu pas Nayla ketemu Tristan dan keluarganya," Salma terkikik mendengarnya.
"Lo nabrak siapa sih emangnya? Seram banget perasaan," tanya salma yang membuat Arsy menghela napas pelan.
"Ya mana aku tahu, ini kan hari pertama aku disini, aku belum kenal banyak orang salma ...." ujar Arsy yang membuat Salma menepuk pelan jidatnya.
"Oh iya, lupa!"
"Tapi kayaknya gue tau deh orang yang Lo maksud siapa, tapi gue juga belum yakin sih," ujar Salma.
"Ya udah, nanti kalau aku ketemu lagi sama dia, aku tunjukkin ke kamu orangnya," ucap Arsy yang membuat Salma mengangguk.
"And ... One more thing, kok lo bisa kenal kak Sam?" tanya Salma.
KAMU SEDANG MEMBACA
Rajawali (Empat Mata Elang) ✓
Teen Fiction(Romansa - Putih abu abu) Arsyla Alesha Damara adalah seorang siswi baru pindahan dari semarang. Hari pertamanya di sekolah mempertemukan dirinya dengan Samudra, seorang ketua OSIS tampan yang tanpa ia sadari tertarik padanya. Tabrakan kecil di kor...