Cerita Bude Yu

304 38 10
                                    

Catatan-

Kisah ini aku tuliskan untuk kita saling mengingatkan dan sama-sama belajar dalam memaknai setiap kejadian yang terjadi di sekitar kita.

Pesan ini kubagi bukan karena aku ingin menggurui satu sama lain, tapi karena aku ingin kita sama-sama mengenal rasa dan makna melalui pengalaman spiritual yang telah aku lalui.

Semoga kisah ini bisa membantu seseorang dalam menemukan jalan pulang dan mengenali jati dirinya.

_____________________________________________

Kisah Bude Yu


Drrtt.... drrttt... Kubuka pesan whatsapp yang masuk.

Bude Yu :
Nayshi, bude kenapa ya udah 5 hari ini badannya panas dingin setiap jam 11 siang sampe jam 3 pagi.

Udah diperiksain ke dokter tapi katanya gapapa, gaada apa-apanya. Di cek suhu juga normal, tapi badan bude terasanya panas, Nay.

...

Beberapa minggu yang lalu ini, budeku baru saja menjalani operasi batu ginjal. Mungkin sekitar hampir satu minggu bude masih belum bisa untuk duduk. Entah kenapa, makin kesini, rasanya makin tidak wajar saja. Padahal, seharusnya badannya sudah enakan.

Sambil berpikir dan merasa agak heran juga, aku membalas pesan bude dan menanyakan keadaannya.

"Yang dirasa panas aja atau badannya berat juga bude?"

"Panas aja Nay," jawab bude segera.

"Bude, coba tolong kirim foto bude biar Nayshi liat sementara ada apa untuk memastikan."

Drrttt... Bude Yu sent a photo

Siang ini, sekitar jam 11-an, aku yang baru saja merebahkan tubuhku di kasur, akhirnya kembali memfokuskan diri untuk memastikan keadaan bude. Apakah budeku ini sakit medis atau ada suatu pengaruh dari non medis.

"Hmm... ada apa ya?" pikirku.

Yang pertama kali aku rasakan ketika aku melihat fotonya adalah tercium bau yang tidak enak. Membuatku refleks menutup hidung.

"Ada apa ini, kok ada bau-bau seperti ini."

Selama memfokuskan diri, aku melihat ada sesuatu yang mengganjal dari badan bude. Sepertinya ada satu makhluk yang merasuki bude, tapi makhluk ini bukanlah makhluk kiriman semacam santet seperti itu.

Jika harus dijelaskan sesuai dengan penglihatan batin, sebenarnya ada satu makhluk yang diam di salah satu organ tubuh bude.

Aku belum bisa memastikan dengan jelas makhluk apakah itu, karna penglihatan sementaraku hanya mengatakan kalau secara batiniah, daging yang didiami oleh makhluk halus lama kelamaan akan membusuk dan tidak bisa berfungai sebagaimana mestinya.

Secara medis, saraf-saraf dan aliran darah di dalam tubuh manusia bisa jadi terganggu ketika ada makhluk halus yang mendiami tubuhnya. Melalui alat medis, penyakit ini akan sulit terdeteksi karna secara gaib bagian tubuh atau organ tertentu ini akan terhalang oleh energi dari keberadaan makhluk tersebut.

Jadi, dokter tidak bisa mengatakan bahwa pasiennya ini benar-benar sakit karna berdasarkan hasil pemeriksaan, tidak ada apa-apa. Hal ini tentu saja membingungkan bagi pasien, sehingga tak jarang banyak orang pada akhirnya pergi ke orang pintar.

Sebelum membalas pesan kepada bude, aku tidak mau mengatakan hal yang sebenarnya kulihat secara batin ini kepada bude. Karena kondisi bude yang baru saja selesai operasi, aku takut keteranganku ini akan membuat bude panik.

Indigo Crystal 3Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang