11

37K 4K 825
                                    

"Chan tau gak, hari ini kita olahraganya digabung sama kelas 12 IPA 2!" ucap Jaemin memberitahu.

"Demi apa anjing?!" tanya Haechan kaget sekaligus seneng juga sih.

"Seriusan Chan!" balas Jaemin.

"Yes!" Haechan bersorak girang. Dia jadi bisa ngeliatin Mark yang terlihat berkali-kali lebih ganteng kalo lagi olahraga, apalagi kalo lagi nge-shoot bola basket. Sempurna banget. Haechan aja nggak nyangka orang sesenpurna Mark bisa suka sama dia.

"GAIS AYO CEPETAN KUMPUL DI LAPANGAN, PAK KAI UDAH NUNGGUIN!" teriak si ketua kelas.

"Ayo cepet kita ke lapangan, Na Njun!"

"Buru-buru banget sih Chan!"

"Kan mau ketemu kak pacar heheh."

Jaemin dan Renjun menggelengkan kepalanya.

'Benar-benar bulol!'

"SELAMAT PAGI ANAK-ANAK SEMUA!" sapa Pak Kai selaku guru olahraga.

"PAGI PAK!" balas semua murid kompak.

"Jadwal olahraga kita hari ini digabung dengan kelas 12 IPA 2 karena pak Chanyeol sedang sakit dan tidak bisa mengajar untuk beberapa waktu." jelas pak Kai. "Ada yang keberatan?"

"TIDAK!" jawab murid kelas 11 IPA 4 dengan suara Haechan paling mendominasi.

"Ini si Haechan semangat banget jawab tidak. Ada gebetan ya di kelas 12 IPA 2?" goda pak Kai.

"ADA PAK. INI NIH TEMEN SAYA!" Lucas menjawab sembari menunjuk Mark yang berada di sebelahnya.

"Aduh, dasar anak muda jaman sekarang!" Pak Kai menggelengkan kepalanya.

"Okay, sebelum melakukan kegiatan olahraga ada baiknya kita berdoa terlebih dahulu." ucap pak Kai. "Berdoa menurut kepercayaan masing-masing, mulai!" Setelahnya mereka semua menundukan kepala, membaca doa sesuai dengan agama yang dianut oleh mereka.

"Selesai."

"Ya jadi hari ini kelas 11 akan latihan melakukan lay up shoot. Bapak akan memanggil nama kalian secara acak." Pak Kai menjelaskan.

"Kenapa nggak sesuai absen aja Pa?" protes salah satu murid.

"Bapak maunya secara acak, ya suka-suka bapak dong!" jawab pak Kai membuat tawa terdengar. Pak Kai ini merupakan tipe guru santuy dan suka bercanda, jadi banyak murid-murid yang menyukainya.

"Okay bapak panggil yang pertama adalah..." pak Kai menggantung kalimatnya, semua murid menatapnya penasaran. "Cie, nungguin ya haha!!"

"Kalo bukan guru udah gue tabok anjir!"

"Guru macam apa sih nih orang, emosi gue lama-lama!"

"Anjing ye, untung ganteng!"

Kai tertawa ngakak mendengar gerutuan dari para muridnya. Guru laknat emang!

"Okay okay kali ini serius." ucap pak Kai setelag berhenti tertawa. "Nama pertama yang bapak panggil, Chou Tyuzu."

"Lah kok saya Pak? Saya kan kelas 12." protes siswi bernama Tyuzu itu.

"Masa sih?" Kai mengecek buku absennya. "Oh ya maaf, bapak salah buku."

"Astaga Pak, ini kita kapan mulainya!"

"Haha sorry sorry. Okay nama pertama yang bapak panggil Hwang Hyunjin."

"AYO MEMBLE SEMANGAT!" teriak Seungmin, 'sahabat' Hyunjin.

"Kurang aja lo!" hardik Hyunjin.

"Oke Hyunjin, ini bolanya." Pak Kai melemparkan bola basket ke arah Hyunjin dan dengan tangkas lelaki berbibir tebal itu menangkapnya.

TSUNDERE (MarkHyuck)✔Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang