3 Minggu Kemudian....
Setelah libur panjang, ini adalah hari pertama masuk sekolah di semester 1, dimana mereka akan menempati kelas baru atau bisa dibilang naik kelas.
"Eh itu siapa apa murid baru ya" bisik beberapa siswa perempuan yang berada di depan kantor
"Iya kayaknya" jawab beberapa siswa perempuan lain.
•••
"Yeayyy akhirnya gua jadi anak kelas 11 juga wkwkwk" nadia memperlihatkan wajah gembira nya.
"eh kelas kita dimana" tanya aca
"kalo gak salah sih di lantai dua, sebelah kanan" jawab nadia
Setelah mereka mencari kelas mereka dan akhirnya ketemu, mereka pun langsung mencari letak kursi untuk duduk.
"sal disini yuk" ajak Nadia dengan menggandeng tangan salsa
"yaudah" jawab salsa dengan menganggukan kepala nya
"ra kita disini aja gimana" jari telunjuk aja mengarah ke salah satu kursi
"boleh" Zahra mengikuti perkataan aca
"disini enak ya kelas nya adem"
"iyalah kan kipas nya dinyalain"
"oiya hehe"
salsa pun melihat wajah nadia dengan menepuk jidat nya dan memalingkan wajah nya kembali.
•••
Beberapa siswa di SMA Harapan Bangsa dihebohkan dengan kedatangan siswa baru di sekolah nya. Setelah mengurus berkas-berkas di kantor, siswa baru tersebut berjalan mengikuti guru yang ada di depan nya.
***
Dikelas 12 IPS 2, masuklah seorang guru perempuan setengah baya dan diikuti oleh seorang perempuan yang umur nya sama dengan siswa dikelas itu.
"Assalamualaikum anak-anak, ibu mohon perhatian nya sebentar, kali ini ibu akan memperkenalkan murid baru" ucap lantang Bu guru tersebut
"Oke nak Azkia, silahkan perkenalkan diri kamu" lanjut Bu guru
Azkia pun mengangguk karena mengerti apa yang diperintahkan oleh guru tersebut.
"Haii semuanya, perkenalkan namaku Azkia Naomi, bisa dipanggil Azkia aku pindahan dari Sman 2 surabaya, senang bisa bertemu dengan kalian" tutur nya sembari tersenyum tipis
"Oke, anak-anak ibu berharap kalian bisa berteman baik dengan Azkia ya, nak azkia silahkan duduk di belakang bangku sana" Bu guru tersebut menujukkan letak bangku untuk azkia duduk.
"Baik Bu" Azkia pun melangkah menuju bangku tersebut dan menduduki nya.
"Disini ibu akan mengajar mata pelajaran geografi untuk kelas 12 ips 2, kalian bisa panggil ibu dengan nama Bu endang" ucap Bu endang sembari berjalan ke depan papan tulis
"Baik Bu" jawab semua murid dengan serempak
Rafi merasa tak asing dengan seorang siswa perempuan baru dikelas nya yang bernama Azkia tersebut, ia pun melihat sebentar ke arah nya dan mencoba untuk mengingat nya namun ia merasa tidak mengenali cewe tersebut.
"Kenapa ngeliatin tu cewe? lo kenal?" tanya Farhan kepada Rafi
"Gak deh kayaknya" jawab Rafi dengan santai
Mereka berdua pun kembali memperhatikan guru yang ada di depan kelas. Tetapi karena sedaritadi Azkia merasa di perhatikan lantas ia menjadi salah tingkah, setelah rafi membalikkan wajah nya kedepan kini giliran Azkia yang memperhatikan Rafi, ia juga merasa tidak asing dengan cowo itu.
KAMU SEDANG MEMBACA
Bukan Untukku
Fiksi RemajaCinta adalah anugerah terindah yang Tuhan berikan kepada manusia. Merasakannya adalah fitrah dan menjaganya adalah ibadah. Namun tak mudah menjaga cinta itu hingga sampai halal. Sebelumnya maaf jika ada kesamaan nama tokoh, alur, judul dan lain-lain...