🦋: Doraemon

571 123 7
                                    


🦋🦋🦋

Rei itu penyuka doraemon. Semua nya serba doraemon, dari wallpaper kamar nya, sprei kasurnya, boneka-boneka doraemon nya, alat tulis doraemon, dan perlengkapan makan yang doraemon juga.

Semua serba doraemon, dan rei tak bisa lepas dari kartun biru serba bulat itu.

Contohnya seperti sekarang, saat saudara nya yang lain masih tertidur dengan pulas, berbeda dengan rei yang sudah terbangun subuh-subuh hanya untuk menonton kartun doraemon.

Dengan mata berbinar nya yang tak lepas dari tv di ruang keluarga itu, "la la la, aku sayang sekali, doraemon~" ujar nya bersenandung dengan riang.

Rei bertepuk tangan dengan riang dan ikut bersenandung ketika lagu ost doraemon dilantunkan, rei sangat bahagia.

Pagi ini mereka tidak sekolah, tentu saja karna ini hari minggu, membuat rei sangat bersemangat karna bisa menonton doraemon sepuasnya, ditambah pagi ini sedang di guyur hujan, membuat sejuk dan adem.

Kebahagiaan berkali-kali lipat.

"Yahhh kok iklannn, dasar iklan menganggu!" ujar rei bersungut kesal ketika layar tv kartun doraemon berganti menjadi iklan.

Rei pun beranjak dari ruang keluarga ke dapur, "rei laper." cicitnya kecil dengan pandangan yang tak lepas dari sekeliling dapur untuk mencari makanan.

Dan ketika membuka lemari bawah, mata rei berbinar ketika melihat potato chips dan choco mint yang tentu saja pemiliknya adalah wonyoung.

"Gapapa kan kalau rei ambil?" tanya nya entah pada siapa.

Rei ingin sekali memakan choco mint milik wonyoung, tapi rei juga tau kalau belum ijin itu tak sopan.

Kata buna sebelum meminjam atau meminta barang yang bukan milik kita harus ijin dulu.

Dengan kecepatan kilat rei berlari dari dapur kearah kamar wonyoung hanya untuk ijin meminta choco mint wonyoung.

Ceklek-

Pintu kamar wonyoung terbuka, dan lampu kamar nya menyala yang berarti wonyoung memang sudah terbangun,

Dan benar saja wonyoung berada di meja belajar nya dan dihadapan nya ada buku yang wonyoung baca dengan serius.

Sudah kebiasaan wonyoung setelah bangun tidur pasti akan langsung membaca buku, entah itu buku pelajaran, buku dongeng, atau buku apapun itu.

Wonyoung sangat suka membaca.

"Wony..." panggil rei kecil.

Merasa ada yang memanggil nya wonyoung pun memutus fokusnya pada buku dan memfokuskan pandangan nya ke asal suara.

"Oh rei, kenapa?" tanya wonyoung.

"Rei mau choco mint wony, apa tidak apa-apa? Rei laper." ijin rei bertanya dan memelas.

Melihat wonyoung hanya diam membuat rei semakin memelaskan wajahnya.

"Lihat perut rei, sangat rewel meminta makan." ujar rei memelas, bibirnya ia buat cemberut dengan tangan nya yang mengelus perut buncit nya.

𝐊𝐈𝐃𝐃𝐎𝐒 &𝒎𝒆Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang