RONGPULUH (20)

260 31 13
                                    

*Are you ready troops?

..

...

Keesokan harinya Akshaya dan Athalia kembali ke apartement untuk mengemasi semua barang-barang mereka. Dua perempuan itu membagi tugas, Athalia mengemasi pakaian, sedangkan Akshaya mengemasi barang-barang lain termasuk alat lukis dan beberapa lukisannya.

Seharian penuh mereka berdua bekerja sama untuk mengemasi barang-barang mereka karena lusa mereka sudah harus berkumpul di rumah Abisatya dan Lembayung untuk keesoka harinya bersama lainnya terbang ke Inggris.

Athalia menarik koper terakhir ke sisi kamar bersamaan dengan itu Akshaya masuk kedalam dan melihat 3 koper besar dan satu koper kecil sudah tersusun rapih.

" Kamu udah selesai beresin studionya?"

" Udah" Akshaya duduk di pinggir ranjang. " Ada yang harus dikemas lagi gak?"

" Engga sih udah. Itu yang ada di studio kamu jadinya pakai koper kecil apa besar?"

" Dua-duanya aku pakai. Yang koper kecil buat peralatan lukis ku sama barang-barang kamu. Yang koper besar untuk sepatu-sepatuku sama kamu, sama aku bawa satu lukisan"

" Muat tuh?"

" Muat kok"

" Berarti koper kita 4 yang besar sama dua kecil ya"

" Iyaa"

Athalia duduk disamping Akshaya. " Sayang, boleh gak sore ini sama besok kita jalan-jalan dulu muter Jogja"

" Boleh. Kamu mau kemana?"

" Aku mau ke SD, SMP, SMA sama kampus. Aku juga pengen muter-muter Jogja aja ketempat yang pernah kita kunjungi. Aku tahu gak bakal bisa semua tapi aku mau setidaknya napak tilas kebeberapa tempat. Boleh kan?"

" Boleh dong sayang. Kalau sore ini emang kamu gak capek habis beres-beres gini langsung pergi?"

" Engga capek sayang. Kalau jalan-jalan malah capekku hilang"

" Baiklah tuan puteri. Kemana kita sore ini?"

" Mato kopi dulu, terus malemnya makan mie ayam jamur. Habis itu ke titik nol kita foto kayak pas SD itu, terus malemnya ke Alkid naik becak karakter itu. Gimana?"

" Wui baik tuan puteri. Ya udah sekarang siap-siap. Siapa ni yang mau mandi duluan?"

" Kamu aja dulu deh, aku mau rebahan dulu bentar"

" Oke baiklah"

Akshaya mengambil handuk yang terkadung di kastok lalu ia menuju kamar mandi. Sementara itu Thalia merebahkan diri diatas kasur.

..

Ditengah rintik hujan Yogyakarta malam ini, tidak menyurutkan sebagian besar orang untuk berswafoto di titik nol kilometer yang seakan sudah menjadi salah satu ikonik Daerah Kesultanan Ngayogyakarta Hadinigrat ini. Dari puluhan orang itu, dua dintaranya adalah Thalia dan Aya.

Setelah berswafoto dan Thalia meresa puas dengan hasilnya, mereka berdua duduk di kursi yang ada disana. Akshaya dan Athalia melepas jas hujan plastic yang mereka gunakan saat rintik hujan tak lagi turun.

" Habis ini berarti ke Alkid ya?" tanya Aya

" Iya. Eh sayang fotonya jangan dihapus dulu walau blur nanti aja aku yang milih"

" Iyaa kalau gitu milihnya sekalian sama foto-foto besok aja, besok kan kita juga masih jalan-jalan"

" Nah bener tuh. Ya udah yuk ke Alkid sekarang"

AKSATATempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang