•~•
Saat ini suasana di rumah benar-benar heboh, bagaimana tidak, anak-anak TNF heboh karena pemandangan langka yang mereka lihat saat ini yaitu di mana Caine yang sedang memasak dengan Rion yang ikut membantu nya, mereka terlihat seperti sepasang suami istri.
"Anjirr langka ini cok si papi kayak gitu" Ucap Echi.
"Iyaloh biasanya ngeliatin kita lagi masak aja ngga mau dia, ini malah ikut masak" Sahut Elya.
"Hooh kesambet apa tuh si babeh" Sahut lagi Riji.
"Omaga papi, apakah ini pertanda?" Ucap Gin dengan menaik turunkan alisnya.
"Serasi banget anjir mereka" Ujar Selia.
"Udah cocok itu jadi suami istri, satunya papi satunya lagi mami" Ucap Key dengan tawaan di akhir kalimat nya.
"Lah iya ya si Caine cocok itu jadi mami" Riji.
Mereka saat ini lagi mengintip Caine dan Rion dari ruang tamu, jadi perbincangan mereka tidak akan di dengar oleh Rion maupun Caine karena jarak dapur yang lumayan jauh dari ruang tamu.
"Kita panggil Caine mami aja gimana?" Jaki.
"Gua mah setuju-setuju aja, apalagi Caine itu cantik kayak cewek terus baik banget lagi mana suaranya lembut juga di telinga, cocok udah itu di panggil mami" Tambah Makoto.
"Yes yes you right Makoto" Garin dengan bahasa inggris logat India nya.
"Yeyy akhirnya kita punya mamii" Girang Mia.
"Tapi gua takut nya Caine yang ngga nyaman di panggil mami" Ucapan Funin membuat mereka yang tadinya bersorak kegirangan terdiam.
"Hm iya juga ya" Lesu Krow.
"Kalian lagi ngapain? Serius amat mukanya".
Suara berat tiba-tiba terdengar oleh mereka semua, dengan kompak mereka menoleh ke asal suara di mana ada Rion yang berkacak pinggang menatap mereka bingung.
"Eh papi.. kita ngga ngapa-ngapain kok pi hehe" Gin.
Mendengar itu Rion hanya mengangguk,
"Ayo ke dapur, makanan nya udah jadi" Ajak nya, setelah itu Rion berjalan terlebih dahulu meninggalkan anak-anaknya.Dengan segera mereka semua pergi ke dapur, saat sampai di dapur dapat mereka lihat Caine yang sedang menata makanan di meja.
Saat Caine ingin menata piring sebuah suara menghentikan gerakannya.
"Biar aku aja mami, mami mending duduk aja di samping papi" Mia dengan cepat mengambil alih beberapa piring yang di pegang oleh Caine.
Caine yang di panggil 'mami' memandang Mia bingung, bahkan Rion yang sedang minum air tersedak mendengar nya dan dengan cepat Krow yang duduk di samping kiri Rion menepuk-nepuk punggung Rion.
"Uhuk! Uhuk!"
"Aduh pi pelan-pelan maka nya" Omel Krow.
"Mami? Mami itu siapa?" Tanya Caine pada Mia.
"Ya mami Caine dong siapa lagi" Jawab Mia.
"Ha?" Caine yang semakin tak paham.
"Udah mami duduk aja, pasti capek kan masak banyak buat kita" Ucap Mia sambil tersenyum manis pada Caine.
Melihat itu Caine akhirnya pasrah dan memilih duduk di samping kanan Rion yang sudah baikan tapi dia memandang aneh pada anak-anak nya, sedangkan yang di tatap pura-pura sibuk menghindari tatapan tajam Rion.

KAMU SEDANG MEMBACA
WOLF
RandomCaine yg merupakan seorang manusia serigala di usir dari hutan tempat ia tinggal oleh orang-orang ras nya akibat kejadian kelam yg membuat ras mereka hampir kehilangan beberapa keturunan yg berhubungan dengan Caine. Kejadian tersebut yg juga membua...