part 21

1.1K 151 26
                                    

Happy Reading Para Pembaca Gelap.....

.

.

.

.

.

.

.

.

Jam menunjukkan pukul 22.00 wib. Karina sudah dari tadi ingin tidur, namun tak ada ruang buat ia tidur. Kasur yang berukuran king size ternyata hanya muat untuk Gito.

Karina menantap tajam ke arah Gito yang tidur dengan model terlentang diikuti kaki dan tangannya juga.

Karina sudah berusaha menyingkirkan salah satu tangan Gito, agar ia bisa tidur dikasur empuk miliknya. Namun lagi-lagi Gito meregangkan tangannya.

Dengan sisa tenaga yang ada, Karina mengangkat tangan Gito dan melemparnya ke atas badan Gito. Dengan cepat Karina berbaring namun tidak menghadap ke arah Gito.

Dari sela jendela kaca kamar Karina terpancar sinar mentari yang indah. Pasangan suami istri ini nampaknya tak ingin bangun.

Jam sudah menunjukkan pukul 07.30 wib. Untuk terakhir kalinya alarm dari hp Karina berbunyi dan membuat yang punya membuka matanya.

Dengan keadaan setengah sadar, Karina meraih hp yang berada di meja disamping tempat tidurnya.

"Udah siang" Ucap Karina terkejut

Karina bangkit dari tidurnya dan bergegas ke kamar mandi. Ia baru teringat hari ini ia akan melaksanakan seminar proposalnya.

"Pak Gito, bangun pak. Pak Gito" Karina berusaha membangunkan suaminya itu

"Hm" Gito membuka sedikit matanya

"Kamu kenapa ada di kamar saya?" Gito terbangun

Ia terkejut mengapa ada Karina disisinya.

"Ini kamar saya pak" Ucap Karina

Gito melihat sekelilingnya. Ia baru sadar kalo semalam ia menginap dirumah mertuanya.

"Bangun pak, udah mau jam 9. Saya pergi duluan ya pak. Saya ada seminar nanti jam 11" Ucap Karina, Gito mengangguk

Tapi beberapa detik kemudian, saat Karina hendak membuka pintu kamar Gito tersadar

"Karina, bareng saya aja" Ucap Gito

"Nanti saya terlambat pak"

"Yang nguji kamu saat seminar itu saya. Lagian kamu juga seminar nya jam 11 kan?" Ucap Gito

"Tapi pagi ini temen-temen saya seminar pak. Mereka dari tadi sudah nelpon saya" Bantah Karina

"Pergi sama saya" Gito bergegas turun dari kasur menuju kamar mandi













Dimeja makan sudah ada kedua orang tua Karina.

"Eh kalian, udah bangun" sapa papi

"Udah rapi malah pi. Ayo sarapan dulu" Ajak mami

"Mi, kali ini ga sarapan dulu ya. Kita buru-buru" Ucap Karina

"Mau kemana sih kok buru-buru?" Tanya mami

"Adek hari ini seminar mi. Bukan cuma adek tapi kak Indah, Marsha sama Ashel juga seminar pagi ini" Jelas Kathrin

"Oohh iyaa kok cepat banget dek udah seminar aja" Ucap papi

Terpaksa Lalu TerbiasaTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang