'Semua akan menjadi indah jika dijalani berdua'
●
●
●"Iya itu oma orangnya, yang ngambil layangan punya egar!" Nampak suara anak kecil menyambut kedatangan licha dan jericho yang nampak kikuk.
"Licha dan jericho, bisa kalian jelaskan maksud dari ini?!" Seorang pria yang masih terlihat muda nampak membuka suaranya memulai pembicaraan, telunjuknya menunjuk sebuah layar yang terpampang didepan licha dan jericho.
Licha dan jericho lantas menoleh kearah monitor yang menampilkan keduanya berlari bergandengan melewati koridor.
Licha menatap kearah pria yang dikenal sebagai kepala sekolah itu.
"Itu, anu om" licha terbata bata menatap kepala sekolahnya.
"Kalau di sekolah saya bekerja sebagai kepala sekolah bukan om kamu!" Ketus pria yang disebut om oleh licha.
Andrew Wibowo, Adik kandung dari Richard Wibowo, papihnya licha, andrew memang bekerja disekolah ini sebagai kepala sekolah, pria berkepala 3 itu memang bagian dari yayasan yang mengembangkan SMA Aksi Bakti ini, lain katanya pria itu merupakan penyumbang dana yang cukup besar di yayasan.
"Galak betul" gumam licha yang hanya bisa didengar oleh jericho yang berada di sampingnya.
"Ayo jelaskan!" Sentak andrew, sedangkan pak rahmat, wakil kepala sekolah dan anak kecil yang berteriak tadi hanya memperhatikannya.
"Jadi gini pak, saya emang diajak bolos sama licha, terus kita main layangan di rooftop" Jawab jujur jericho membuat licha menatap nyalang kearahnya, bahkan mata gadis itu nampak merah karena menahan emosi mendengar ucapan jericho.
Bisa bisanya dia sejujur itu, pikir licha kesal.
"Oh jadi dalangnya itu kamu, licha!?" Kesal andrew pada ponakannya itu.
"Kan jamkos pak!" Sahut licha tak terima.
"Tak ada jamkos ya! dikelas kalian itu ada guru pengganti licha!" Sahut pak rahmat ikut ikutan, licha hanya menatap guru bknya itu sinis, lalu kembali menatap adik dari papihnya itu.
Ikut ikut saja pak tua itu, pikir licha malas.
"Gak cuma itu masalahnya licha! Kamu tau gak kaca aula pecah karena tertabrak layangan yang kalian mainin itu?!" Sentak andrew lagi, membuat licha dan jericho membelalakan matanya lalu saling pandang.
Bukannya layangan itu terbang entah kemana ya? Kok bisa nyasar di aula, bingung licha membatin, bahkan jericho pun berpikir yang sama didalam batinnya.
"Kok bisa pak?" Beo jericho nampak bloon.
"Ya kamu tanya aja nih sama layangannya!" Dengus andrew memberikan layangan yang sudah rusak kearah keduanya.
"Emang bisa ya?" Beo licha sama bloonnya.
Andrew mendengus sebal menangani keduanya, tangannya terulur memijit batang hidungnya.
"Sabar ya pak, ini yang selama ini saya alami" Ujar pak rahmat sok menenangkan dengan menepuk nepuk pundak andrew.
"Kak! Ganti layangan egar!" Kesal anak kecil yang sedari tadi hanya diam, karena ditahan oleh neneknya.
KAMU SEDANG MEMBACA
My Valentine
Teen Fiction(18+) Licha Anggiana Dwi Wibowo, gadis bar bar yang harus terjebak dalam jeratan seorang bad boy tak tahu aturan macam, Jericho De Almeida. Berawal dari salah meletakan sebuah surat saat hari valentine, yang di khususkan untuk sang ketua osis idaman...