Teman-teman pembaca sekalian,
Maaf karena After You've Gone tidak update sejak minggu lalu. Sejujurnya aku merasa bersalah karena menggantung cerita, tapi di sisi lain aku juga tidak ingin memberikan cerita yang setengah hati.
Untuk yang pernah bertanya tentang bagaimana bisa terus semangat nulis sejujurnya aku pun nggak tahu jawabannya. Atau pertanyaan paling umum: pernah mengalami writer's block? Kalau keadaan dimana aku punya ide tapi tidak bisa menuliskannya dengan baik termasuk dalam kategori itu maka, iya.
Lalu biasanya ada yang tanya bagaimana cara menanganinya? Nah, biasanya kalau lagi kayak gini aku tuh benar-benar stay away dari naskah, nonton film atau apa lah yang bisa refresh otak. Tapi karena program ini dibuat berkelanjutan jadi kelihatan banget kalau aku lagi mandeg nulis 😅Jadi, aku berharap kalian sedikit bersabar ya untuk update After You've Gone. Secepatnya aku akan kembali dengan cerita si Samara ini.
Sambil menunggu cerita selanjutnya kalian bisa baca sepuluh cerita lain di akun Belia Writing Marathon.
Dan terakhir, aku cukup banyak dapat pertanyaan dari kalian tentang kenapa aku bisa ikut nulis di BWM ini? Jawabannya:Keduanya adalah hasil tulisan yang sudah diterbitkan oleh Bentang Belia. Jadi, sebelum BWM aku sudah lebih dulu nulis untuk Bentang. Kedua cerita ini sebenarnya tergabung dalam buku kumpulan cerita #CrazyLove Move On dan PHP. Kemudian, beberapa waktu lalu Bentang meluncurkan snack book di Google Playbooks yang merupakan cerita lepasan dari buku seri #CrazyLove.
Ribet amat yah aku jelasinnya.
Intinya dua cerita di atas bisa kamu dapatkan di Google Playbook/Playstore dengan harga 5000 saja, teman-teman. Murce banget kan, ya. Udah gitu cara belinya bisa via pulsa, gampang pokoknya.Oke deh, aku ciao dulu ya. Untuk yang mau protes—semoga tidak ada, kasih saran buat cerita selanjutnya, tanya-tanya, atau memberikan suntikan semangat silahkan komentar ya. Aku tunggu!
Salam,
Ardelia Karisa
KAMU SEDANG MEMBACA
After You've Gone [Sudah Terbit]
Teen Fiction[SUDAH TERBIT] After You've Gone "Karena kamu hidupku jadi berwarna" oleh Ardelia Karisa _______________ Jika dianalogikan, kehidupan Sam itu mirip dengan masakan barat yang berbumbu minimalis. Tapi, tidak lagi setelah satu orang paling b...