Dibawah rindang pohon
Tetesan-tetesan air hujan
Tertahan dedaunan dan perlahan jatuh
Menghantam krikil-krikil jalanDibawah gerimis aku pegang erat tanganmu
Berjalan diatas krikil yang licin
Diatas kerudungmu nampak titik-titik air
Kau senyum dengan nafas tersengal-sengal
Tak sedikitpun aku palingkan tatapku pada yang lainSitu gunung nampak sedang muram
Hitam legam bagaikan wajah langit sore itu
Tak ada goresan pelangi atau mega merah
Karena pelangi itu ada didepan mataku
Meski aku tak kuasa menangkapnya
Aku bersyukur dapat melihatnya.Karawang, 26.04.2018
KAMU SEDANG MEMBACA
Sabda Semesta
PoetrySabda Semesta merupakan kumpulan puisi tentang kehidupan yang berdasarkan pada femomena sosial yan terjadi dan dapat dirasakan oleh penulis, selain kritik sosial, Sabda Semesta ini berisi puisi tentang persahabatan dan cinta.